Fulham Unggul dalam Perburuan Bek Muda Juventus Ini

Luca Pellegrini hanya 15 kali jadi starter untuk Juventus.

Marco Alpozzi/LaPresse via AP
Pemain Juventus Luca Pellegrini.
Rep: Eko Supriyadi Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Luca Pellegrini mendapat sejumlah tawaran dari klub-klub Liga Inggris, salah satu yang terdepan sepertinya adalah Fulham. Bek kiri berusia 23 tahun itu hanya menjadi pemain pelapis di Juventus musim lalu, di bawah asuhan Massimiliano Allegri. Ia hanya 15 kali jadi starter untuk Si Nyonya Tua.

Baca Juga


Tak ingin perkembangannya terhambat dengan terus berada di bangku cadangan, Pellegrini kemungkinan akan meninggalkan klubnya musim panas ini, untuk mencari peluang yang lebih baik. Dikutip dari Football Italia, Ahad (26/6/2022), Pellegrini telah menerima beberapa tawaran dari klub Liga Primer Inggris.

Fulham pun memimpin dalam perburuan tanda tangan pemain tim nasional Italia tersebut. Juventus pun dikabarkan membanderol Pellegrini seharga 10 juta euro sampai 15 juta euro, dengan kontrak yang tersisa sampai 2025. Pellegrini disebut-sebut antusias dengan ide bermain di luar Italia.

Allegri juga telah membuka pintu untuk Juventus jika ingin menjualnya. Pellegrini bergabung dengan Juventus pada musim panas 2019 dari Roma, setelah dibeli seharga 22 juta euro. Ia menghabiskan sebagian besar waktunya sebagai pemain pinjaman, setelah gagal membuat kesan yang kuat di tim utama.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler