Bierhoff: Hadirnya Mane ke Bayern Muenchen Bisa Buat Masalah untuk Timnas Jerman
Mane akan membuat penyerang Jerman mendapatkan peluang berman lebih sedikit.
REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Staf pelatih tim nasional Jerman, Oliver Bierhoff menilai kedatangan Sadio Mane di Bayern Muenchen akan menyebabkan masalah dalam persiapan mereka ke Piala Dunia 2022. Mane hengkang dari Liverpool untuk bergabung ke Bayern Muenchen pekan lalu. Sehingga membuat lini serang the Bavarians memiliki banyak opsi musim depan, kecuali Robert Lewandowski jadi pindah ke Barcelona.
"Itu bisa menjadi masalah, khususnya Piala Dunia di tahun ini, di mana ada banyak pemain top di skuad, yang ingin dan perlu waktu bermain. Mereka menuntut untuk dimainkan,"kata Bierhoff, dikutip dari Tribalfootball, Kamis (30/6/2022).
Menurut mantan pemain AC Milan itu, Muenchen memiliki kedalaman skuad yang cukup banyak di lini depan. Sebut saja, Leroy Sane, Serge Gnabry, Lewandowski, dan kini Mane. Hanya Mane dan Lewandowski yang bukan berasal dari tim nasional Jerman. Sehingga, jika keduanya mampu mengambil tempat di tim utama, maka otomatis menggeser dua slot pemain Jerman di tim tersebut.
Karena itu, mantan pemain tim nasional Jerman tersebut justru tidak sabar melihat apa yang akan terjadi di skuad Muenchen musim depan. Ia berasumsi Mane akan mendapatkan tempat reguler, dengan kualitas yang dimiliki pemain internasional Senegal tersebut.
"Setiap pemain harus waspada dengan situasi ini dan memutuskan yang terbaik dalam hal situasi dan perkembangan untuk diri mereka sendiri," ujar Bierhoff.