BMH Salurkan 3.115 Qurban hingga ke Pedalaman  Jatim

Qurban BMH menjangkau 29 kabupaten dan  9 kota di Jatim.

Dok BMH
BMH menyalurkan 3.115 hewan qurban kepada masyarakat di 29 kabupaten dan 9 kota Jatim.
Red: Irwan Kelana

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) Baitul Maal Hidayatullah (BMH) melalui momentum Idul Adha 1443 H mendistribusikan amanah dari kaum Muslimin sebanyak 3.115 qurban yang tersebar di Jawa Timur.


Lokasi penyaluran Laznas BMH tersebar mulai dari ujung barat yakni di Kampung Samin, Bojonegoro hingga daerah paling timur berada di wilayah terluar di Pulau Kangean, Sumenep, Madura, Jawa Timur.

"Untuk menyampaikan amanah Qurban ini, Tim Laznas BMH bahkan harus menyisir daerah terluar di Pulau Kangean, Sumenep. Dan memastikan hewan Qurban sampai kepada penerima manfaat di lokasi yang membutuhkan,"  ujar Imam Muslim, kepala Divisi Program dan Pemberdayaan BMH Jawa Timur, dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Senin (11/7/2022).

Imam Muslim menjelaskan, totalitas Laznas BMH dalam menyampaikan amanah qurban ini tidak lain karena qurban yang diamanahkan melalui Laznas BMH benar-benar dinantikan dan  ditunggu oleh warga setempat untuk bisa dinikmati bersama dimomentum Idul Adha kali ini.

Rasa bahagia, antara lain diungkapkan warga Kangean.  "Kami sangat bersyukur tahun ini ada qurban dari BMH. Karena lokasi kami jauh dari kota. Serta harus menempuh perjalanan sulit. Luar biasa teman-teman BMH bisa menyalurkan qurban hingga sini dengan perahu," ungkap Ustadz Sumardi, dai tangguh di Pulau Kangean.

Idul adha tahun ini, Qurban Laznas BMH Jawa Timur telah menjangkau hingga 29 kabupaten dan  9 kota, 74 desa krisis air bersih, 201 desa binaan di pelosok, 89 pesantren dan panti asuhan serta 43 rumah Quran. “Sebanyak 184.457 jiwa telah merasakan manfaat dari qurban Laznas BMH ini,” paparnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler