Percantik Kota, Pemkot Sukabumi Renovasi Bundaran Tugu Adipura

Lama waktu pengerjaanya selama 60 hari mulai pertengahan Juli 2022.

Istimewa
Suasana bundaran Tugu Adipura Kota Sukabumi yang akan dibangun untuk dipercantik, Kamis (14/7/2022).
Rep: riga nurul iman Red: Hiru Muhammad

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI--Kota Sukabumi terus berupaya mempercantik wilayah. Hal ini misalnya dengan merenovasi keberadaan Bundaran Tugu Adipura yang berada di depan Lapang Merdeka Kota Sukabumi.

Baca Juga


'' Bundaran Tugu Adipura tengah direnovasi dengan pendanaan dari CSR Toserba Yogya sebesar Rp 200 juta,'' ujar Kepala Bidang Tata Bangunan, Jasa Konstruksi dan Pertamanan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kota Sukabumi Muhammad Sahid, Kamis (14/7/2022). Pengerjaanya oleh forum CSR Kota Sukabumi.

Berdasarkan informasi kata Sahid, lama waktu pengerjaanya selama 60 hari mulai pertengahan Juli 2022. Di mana prosesnya diawali dengan pemagaran di sekeliling Tugu Adipura.

Sahid menerangkan, informasi yang diperoleh menyebutkan dilihat dari desainya bangunan tugu dipercantik dan bisa akses warga. Sehingga bisa lebih terlihat lebih cantik dan indah dibandingkan sebelumnya.

Sebelumnya, Pemkot Sukabumi menerima secara resmi CSR dari PT Akur Pratama (Toserba Yogya Sukabumi) untuk renovasi pembangunan taman Bundaran Tugu Adipura di Balai Kota Sukabumi, Kamis (12/5/2022) lalu.

Pada momen tersebut hadir Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi dan Achmad Nuzurul Karnain selaku Chief PR & CSR Yogya Grup. Dana CSR yang diberikan Yogya Grup untuk renovasi Bundaran Tugu Adipura sebesar Rp 200 juta.'' Kami memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih atas CSR dari Toserba Yogya,'' ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi. Hal ini sebagai bentuk sinergitas dengan elemen masyarakat dalam pembangunan.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler