Raih BKN Award, Setjen DPR Buktikan akan Terus Pacu Reformasi Birokrasi

Setjen DPR RI akan terus fokus untuk mempercepat merit system dalam pengelolaan SDM

ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Sekretaris Jenderal Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Indra Iskandar mengapresiasi sekaligus bersyukur atas penghargaan yang diberikan Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui BKN Award 2022 kepada Setjen DPR RI. (ilustrasi)
Red: Gita Amanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Jenderal Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Indra Iskandar mengapresiasi sekaligus bersyukur atas penghargaan yang diberikan Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui BKN Award 2022 kepada Setjen DPR RI. Indra mengatakan ini menjadi bukti bahwa reformasi birokrasi ditubuh DPR akan terus dipacu.

Setjen DPR RI meraih peringkat tiga penghargaan BKN Award 2022 dengan Kategori Perencanaan Kebutuhan dan Mutasi Kepegawaian, pada Non Kementerian Tipe Besar. Penghargaan tersebut diumumkan dalam forum evaluasi pengelolaan manajemen kepegawaian se-Indonesia, melalui Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepegawaian 2022 yang diselenggarakan secara hybrid, dari Batam, Kepulauan Riau, pada Kamis (21/7/2022).

Baca Juga



“Saya mengapresiasi sekaligus bersyukur atas penghargaan BKN Award 2022 ini. Ini adalah salah satu bukti bahwa reformasi birokrasi akan terus dipacu di Setjen DPR, dan kunci nya ada dalam manajemen SDM nya sebagai hulu dari transformasi organisasi,” ungkap Indra di Senayan, Jakarta, Jumat (22/7/2022).

Dalam keterangan persnya, BKN menjelaskan bahwa penghargaan diberikan bagi Instansi Pemerintah yang dinilai telah berhasil melaksanakan penyelenggaraan manajemen ASN di lingkupnya masing-masing. Mulai dari aspek pengadaan, proses bisnis kepegawaian, manajemen kinerja, penerapan Norma Standar Prosedur dan Kriteria (NSPK), sampai dengan pemanfaatan layanan digital ASN.

Penilaian BKN Award 2022 dibagi menjadi tiga kategori, yaitu: Pertama, kategori utama berupa Implementasi Manajemen ASN Terbaik. Kedua, kategori elemen implementasi manajemen ASN dan pemanfaatan sistem informasi yang mencakup Perencanaan Kebutuhan dan Mutasi Kepegawaian; Penilaian Kompetensi; Implementasi Penerapan Manajemen Kinerja; Penerapan Pemanfaatan Data – Sistem Informasi dan CAT. Ketiga, kategori special mention yakni Pilot Project SIASN; dan Komitmen Peningkatan Pelayanan Kepegawaian BKN.

Indra menegaskan bahwa ke depan Setjen DPR RI akan terus fokus untuk mempercepat merit system dalam pengelolaan Sumber daya manusia (SDM), dengan basis kompetensi dan asesmen. Sehingga ia berharap ke depan, Setjen DPR RI dapat berhasil meraih peringkat pertama BKN award tersebut, selain tentunya yang utama dapat terus menjalankan reformasi birokrasi di tubuh kesekretariatan DPR RI yang dipimpinnya.

BKN, Award BKN tahun 2022 ini merupakan tahun ke delapan sejak dibentuk pada tahun 2015 silam. Tujuannya semata untuk memacu kinerja Kementerian/Lembaga/Daerah dalam melaksanakan implementasi manajemen ASN (aparatur sipil Negara). Selain tentunya juga sebagai bentuk apresiasi atas komitmen penyelenggaraan manajemen ASN, pemberian BKN Award bagi pengelola kepegawaian di lingkup Instansi Pusat dan Instansi Daerah ini diharapkan menjadi pemacu peningkatan kualitas pengelolaan ASN, khususnya dalam mendukung sistem manajemen ASN berbasis sistem merit.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler