BMH Kirim Bantuan Sembako untuk Santri Yatim Dhuafa di Halsel dan Pulau Morotai

Bantuan tersebut memberikan jaminan kebutuhan pokok untuk 230 santri.

Dok BMH
BMH mengirimkan bantuan sembako untuk santri yatim dhuafa penghafal Quran di Bacan, Halmahera Selatan dan di Pulau Morotai, Maluku Utara.
Red: Irwan Kelana

REPUBLIKA.CO.ID, HALMAHERA SELATAN -- Laznas BMH semakin menguatkan penyebaran amanah kebaikan umat hingga ke pedalaman dan perbatasan NKRI. Terbaru,  BMH mengirimkan bantuan sembako untuk santri yatim dhuafa penghafal Quran di Bacan, Halmahera Selatan dan di Pulau Morotai.


"Alhamdulillah, kepercayaan umat kepada BMH menjadikan kebaikan terus mengalir, bahkan sampai ke pedalaman Maluku Utara, seperti Bacan, Halmahera Selatan maupun perbatasan NKRI, yakni di Pulau Morotai," terang Kepala BMH Perwakilan Maluku Utara, Asfir, Ahad  (21/8/2022) dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Bantuan tersebut memberikan jaminan kebutuhan pokok untuk 230 santri, baik yang di Halsel maupun Pulau Morotai.

Hadirnya bantuan sembako amanah dari kaum Muslimin kepada BMH itu menjadikan pengurus pesantren sangat bersyukur.

"Terima  kasih kepada BMH. Luar biasa pesantren kami yang di perbatasan NKRI-FIlipina ini bisa juga mendapat kebaikan dari umat melalui BMH. Semoga Allah berikan kebaikan kepada semua donatur BMH," ungkap Ustadz Rikman Alwi di Pulau Morotai.

Hal senada juga disampaikan Ustadzah Sri di Halmahera Selatan. "Terima kasih kepada BMH atas bantuan sembako untuk santri kami di sini yang memang sebagian besar berasal dari kalangan dhuafa dan sebagian lainnya yatim," ungkapnya.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler