Mourinho Sentil Timnas Inggris yang Enggan Lirik Chris Smalling untuk Piala Dunia 2022

Mourinho menilai Smalling piawai bertahan dalam skema tiga bek yang digunakan Inggris

EPA-EFE/PETER POWELL
Chris Smalling dari AS Roma
Rep: Anggoro Pramudya Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Pelatih AS Roma Jose Mourinho merasa sedih serta kasihan dengan situasi yang dialami Chris Smalling bersama timnas Inggris. Ia berharap bek andalannya di Roma dapat masuk dalam skuad the Three Lions untuk Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga


"Dia diajarkan dalam permainan bertahan untuk dua orang di belakang saat bersama MU. Tetapi, ia memiliki kemampuan terbaik saat ini dengan bermain dalam tiga bek sejajar," kata Mourinho menjelaskan dikutip Metro, Kamis (20/10/2022).

Smalling lengser dari skuad utama timnas Inggris sejak 2017 silam. Setelah itu, namanya tidak pernah lagi masuk ke dalam kejuaraan-kejuaraan besar yang diikuti Tiga Singa.

Menjelang hajatan Piala Dunia 2022 Qatar pelatih Inggris, Gareth Southgate dipaksa oleh pendukung the Three Lions untuk memutar otak terkait lini pertahanan mereka.

Penyebabnya, Harry Maguire tampil jeblok dalam beberapa partai terakhir. Juga ada keraguan atas dua bek kanan Kyle Walker serta Reece James yang tengah mengalami cedera.

Menyoal kondisi tersebut, Mourinho yang merupakan mentor Smalling di Roma berharap anak asuhnya dapat bergabung dengan Harry Kane dan kawan-kawan untuk hajatan empat tahun sekali.

"Jika saya pelatih timnas (Inggris) saya akan melakukan apa saja untuk memiliki seseorang seperti dia (Smalling)," kata eks pelatih MU dan Chelsea.

Juru taktik asal Portugal menjelaskan, pemain bertahan seperti Smalling layak masuk dan ikut berlaga di Piala Dunia 2022.

Di sisi lain, Southgate menyesali pernyataannya terkait tidak memilih Smalling ke dalam skuadnya tiga tahun lalu.

"Itu salahku, dan itu tidak adil untuknya. Saya pikir dia melakukannya dengan baik di Italia. Dia bermain di klub besar," kata Southgate.

Secara teknis timnas Inggris di bawah Southgate menerapkan dua formasi dengan mengusung skema tiga bek yakni 3-4-2-1 dan 3-4-3. Pakem tersebut tak jauh berbeda dengan milik Roma yang memainkan Smalling sebagai bek tengah dari tiga bek sejajar.

Selain Chris Smalling, Southgate diminta untuk mempertimbangkan membawa bek tengah AC Milan Fikayo Tomori. Performa sang pemain terbilang impresif dalam satu musim terakhir dengan sukses membawa i Rossoneri menjuarai Serie A Italia 2021/2022.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler