Belum Apa-Apa, Piers Morgan Sudah Berharap Prancis Hancurkan Hati Messi di Final

Prediksi final, Prancis akan menang, dan menghancurkan hati Messi

AP Photo/Christophe Ena
Kylian Mbappe dari Prancis merayakan kemenangan timnya atas Inggris pada akhir pertandingan sepak bola perempat final Piala Dunia antara Inggris dan Prancis, di Stadion Al Bayt di Al Khor, Qatar, Ahad, 11 Desember 2022.
Rep: Frederikus Bata Red: Muhammad Akbar

REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Piers Morgan berharap Prancis mengalahkan Argentina di final. Ini agar perdebatan siapa yang terbaik antara Lionel Messi dengan Cristiano Ronaldo tetap hidup.


Para penikmat sepak bola mengetahui Morgan merupakan sahabat Ronaldo. Bulan lalu, ia mewawancarai kapten tim nasional Portugal tersebut. CR7 membicarakan banyak hal tentang Manchester United yang akhirnya menjadi viral.
 
Sisi lain yang terkuak dari wawancara tersebut yakni sikap sang presenter. Ia terang-terangan menyebut Ronaldo lebih baik dari Messi. Sesuatu yang terus diperdebatkan.
 
Tapi kini situasi berbeda. Perlahan La Pulga mulai meninggalkan rivalnya tersebut. Legenda hidup Barcelona itu tampil impresif hingga meloloskan La Albiceleste ke final.
 
Penampilan Messi di Qatar, terus berkembang di setiap pertandingan. Teranyar, ia menjadi pemain terbaik saat timnasnya mengalahkan Kroasia. Wakil Amerika Selatan itu unggul 3-0 atas the Blazers di Stadion Lusail, Rabu (14/12) dini hari WIB.
 
Messi mencetak satu gol dan menyumbang sebiji assist. Umpannya untuk Julian Alvarez sampai membuat pakar talksport, Stuart Pearce menjatuhkan mikrofonnya, hanya untuk memberi aplaus. Penyerang Paris Saint-Germain (PSG) itu memperdaya bek yang sedang naik daun, Josko Gvardiol.
 
Bagi banyak orang, peraih tujuh Ballon d'Or sudah menjadi pesepakbola terhebat sepanjang masa. Agar lebih meyakinkan, ia diharapkan mengakhiri petualangan di Qatar dengan trofi. Sehingga perdebatan berakhir. 
 
Namun tidak bagi Morgan. "Prediksi final, Prancis akan menang, dan menghancurkan hati Messi," kata tokoh berusia 57 tahun ini kepada talksport.
 
Hanya saja, Les Bleus belum meraih tiket laga puncak. Kylian Mbappe dan rekan-rekan masih harus menghadapi Maroko pada babak empat besar di Stadion Al Bayt, Al Khor, Kamis (15/12) dini hari WIB.
 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler