AJ West Bawa Satria Muda Raih Kemenangan Kedua di IBL 2023
AJ West berupaya memenuhi target SM, yakni juara tiga kalinya secara beruntun.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemain asing baru Satria Muda (SM) Pertamina, Allen Jeffrey (AJ) West semakin nyetel dengan juara IBL dua musim terakhir ini. Dalam lanjutan IBL 2023, Senin (16/1/2023) di GOR Merpati Denpasar, Bali, AJ West memimpin SM meraih kemenangan keduanya di IBL 2023.
Saat menghadapi Mountain Gold Timika, Satria Muda menang dengan skor 94-63. Pada laga ini, AJ West tampil apik dengan mencetak double-double 18 poin dan 19 rebound.
Usai laga, AJ West mengaku senang permainan timnya. "Terus lebih baik, terima kasih yang sudah menerima saya di tim ini. Saya bertekad mewujudkan target tim yakni meraih threepeat atau juara tiga kalinya secara beruntun."
Pada pertandingan ini, SM terlihat kesulitan di kuarter pertama seusai hanya mampu bermain imbang 16-16. Beruntung di tiga kuarter berikutnya, juara bertahan IBL itu konsisten dan menjauh dari kejaran tim asal Kota Timika tersebut. Akhir kuarter dua 43-33, akhir kuarter tiga menjauh 73-50, dan akhirnya menang 94-63.
Pada laga ini, pelatih Satria Muda, Youbel Sondakh, masih belum menurunkan Arki Dikania Wisnu dan Ali Bagir Alhadar yang kondisinya masih belum prima. Adapun untuk Kelvin Sanjaya tidak bermain seusai mendapat cedera di bagian pelipis di laga perdana melawan Indonesia Patriots.
Selain Aj West, Elijah Johad Foster juga tampil apik dengan raihan 17 angka dan 10 rebound. Dari barisan pemain lokal, Juan Laurent Kokodiputra menambahkan 16 angka.
Dari kubu Mountain Gold Timika, dua pemain asingnya, Jarrid Jerome Famous dan Shavar Tahrel Newkirk, menjadi tumpuan mencetak angka. Tercatat keduanya mampu mencetak double digit poin, yakni dengan perincian Jarrid (22 angka) dan Shavar (11 angka). Sayang dari barisan pemain lokal kurang begitu produktif mengingat banyak pemain yang mengalami foul trouble.
Dengan hasil ini, Satria Muda meraih kemenangan keduanya setelah sebelumnya mengalahkan Indonesia Patriots dengan skor 63-61. Adapun untuk Mountain Gold, kekalahan dari Satria Muda menjadikan Randika Aprilian dkk belum meraih kemenangan seusai di laga perdana takluk dari Dewa United Banten dengan skor 64-76.