Liverpool Prioritaskan Perpanjangan Kontrak Roberto Firmino
Kontrak Firmino bersama Liverpool akan habis pada 30 Juni 2023.
REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool dilaporkan segera mengambil langkah strategis untuk bisa mempertahankan Roberto Firmino, termasuk dengan tawaran perpanjangan kontrak. Penyerang asal Brasil itu tengah melakoni tahun terakhir dalam kontraknya bersama the Reds.
Kontrak Firmino bersama Liverpool akan habis pada 30 Juni 2023 atau seiring dengan berakhirnya kompetisi musim ini. Namun, Liverpool sepertinya belum siap untuk melepas penyerang berusia 31 tahun itu pada akhir musim ini. Sodoran kontrak baru pun tengah disiapkan the Reds.
''Liverpool kemungkinan besar akan menawarkan kontrak anyar berdurasi dua tahun buat Firmino. Mantan penyerang Hoffenheim itu diharapkan bisa terus merumput buat the Reds hingga 2025 mendatang,'' tulis laporan Sky Germany seperti dilansir Sports Mole, Rabu (18/1/2023).
Laporan dari Sky Germany ini rasanya sejalan dengan pernyataan pelatih Liverpool, Juergen Klopp, terkait kelanjutan kiprah Firmino bersama klub asal Merseyside tersebut. Pelatih asal Jerman itu kembali menegaskan keinginannya untuk melihat Firmino di skuad the Reds pada musim depan.
''Seperti yang pernah saya katakan sebelumnya. Iya, saya ingin mempertahankan dirinya di klub ini,'' ujar Klopp usai keberhasilan Liverpool membungkam Wolverhampton Wanderers, 1-0, dalam laga ulangan putaran ketiga Piala FA, Kamis (18/1/2023) dini hari WIB.
Situasi kontrak Firmino bersama Liverpool memang sempat memicu rumor soal kepindahan pengoleksi 55 caps buat timnas Brasil itu dari Stadion Anfield pada awal musim depan. Salah satu opsi yang tersedia buat Firmino adalah menyusul Cristiano Ronaldo untuk berkiprah di Liga Arab Saudi.
Tidak hanya itu, bersama Alex Oxlaide-Chamberlain, James Milner, dan Naby Keita, Firmino sempat dilaporkan masuk dalam pemain yang bakal dilepas the Reds. Seperti halnya Firmino, kontrak pemain-pemain tersebut juga bakal habis pada akhir musim ini.
Melepas para pemain tersebut diklaim menjadi salah satu upaya manajemen the Reds untuk meremajakan skuad di tim utama. Khusus untuk di lini serang, Liverpool pun telah mendatangkan pemain anyar via perekrutan Cody Gakpo dari PSV Eindhoven pada bulan lalu.
Firmino, yang absen pasca-gelaran Piala Dunia 2022 lantaran dibekap cedera, tercatat telah mengemas sembilan gol dan empat assist dari 21 penampilan pada musim ini. Sejak bergabung bersama Liverpool pada 2015, Firmino menjadi salah satu pemain andalan Klopp di lini depan the Reds.
Secara keseluruhan, Firmino telah mengemas 107 gol dan 78 assist dari 348 penampilan di semua ajang hingga saat ini. Selama periode tersebut, Firmino telah mempersembahkan tujuh trofi buat the Reds, termasuk satu trofi Liga Champions dan titel Liga Primer Inggris.