Diunggulkan Jadi James Bond Baru, Tertarikkah Henry Cavill?

Henry Cavill hampir mengambil peran James Bond untuk film Casino Royale.

. EPA-EFE/Kiko Huesca
Aktor Henry Cavill merespons anggapan yang menyebutnya cocok menjadi James Bond menggantikan DanielCraig. (ilustrasi)
Rep: Gumanti Awaliyah Red: Qommarria Rostanti

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Masa depan waralaba film James Bond masih belum jelas. Hingga kini belum ada nama pasti siapa aktor yang akan memerankan karakter Bond selanjutnya, setelah kepergian Daniel Craig. Ada beberapa nama yang dianggap layak menggantikan posisi tersebut, salah satunya Henry Cavill.

Baca Juga


Setelah pertama kali muncul di layar lebar pada 1960-an, waralaba Bond menggaet beberapa aktor mengambil peran tersebut selama bertahun-tahun termasuk Sean Connery, George Lazenby, Roger Moore, Timothy Dalton, Pierce Brosnan, dan yang terakhir adalah Daniel Craig. Craig membintangi total lima film Bond sebelum akhirnya meninggalkan peran tersebut lewat No Time To Die.

Setelah No Time To Die dirilis, tidak jelas siapa yang akan mengambil peran Bond selanjutnya. Sejumlah aktor telah dianggap menjadi calon terdepan untuk mengambil alih peran 007, termasuk Idris Elba, Tom Hardy, Tom Hiddleston, Richard Madden, dan Cavill yang paling sering disebut.

Di tengah-tengah seruan para penggemar agar Cavill mengambil peran tersebut, baru-baru ini Cavill mengungkapkan bahwa dia sebenarnya hampir menjadi Bond untuk Casino Royale sebelum akhirnya peran tersebut jatuh ke tangan Craig. Namun sejauh ini belum jelas bagaimana peluang Cavilll untuk mendapatkan peran tersebut.

Dalam sebuah wawancara dengan Josh Horowitz di podcast "Happy Sad Confused", Cavill membahas apakah memerankan James Bond adalah sesuatu yang masih menarik baginya. Dia menyatakan, sampai saat ini masih tertarik untuk setidaknya mendiskusikan peran tersebut.

“Apakah saya dipertimbangkan untuk peran itu atau tidak, saya tidak tahu. Tapi pasti akan menyenangkan untuk berbincang soal itu. Jika tidak, maka saya hanya ingin melihat apa yang akan mereka lakukan dengan peran itu selanjutnya, karena menurut saya mereka luar biasa,” kata Cavill seperti dilansir Screen Rant, Jumat (27/1/2023).

Cavill, dalam banyak hal, adalah kandidat sempurna untuk menjadi James Bond berikutnya. Namun kariernya telah berkembang sebagai Superman sehingga dipandang tidak lagi cocok menjadi James Bond. Dia relatif kurang dikenal pada awal 2000-an, tetapi perilisan film Man of Steel pada 2013 dan penampilannya yang terus berlanjut sebagai Superman melambungkan namanya ke kancah sinema global. Cavill pun menjadi aktor terkenal.

Sementara saat itu, produser James Bond, Barbara Broccoli dan Mike Wilson, menyatakan mereka mencari seorang aktor yang dapat membuat komitmen selama 10 tahun untuk peran Bond. Hal tersebut bertentangan dengan keputusan Cavill sebagai karakter Superman.

Cavill memiliki banyak atribut yang membentuk versi Bond yang lebih klasik, namun keinginan Broccoli dan Wilson untuk menciptakan kembali waralaba ini dengan James Bond muda menunjukkan adanya pergeseran dari beberapa elemen yang lebih konvensional dari karakter tersebut. Ini berarti, film Bond berikutnya akan lebih baik jika dibintangi oleh aktor kurang terkenal dan belum banyak dikenal oleh para penggemarnya.

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler