Dapat Respons Positif, Jago Syariah Siapkan Fitur Wakaf

Bank Jago memiliki komitmen untuk selalu relevan dengan kebutuhan nasabah.

Jago Syariah
Bank Jago Syariah meluncurkan Jago Amal. Fitur tersebut menawarkan layanan penyaluran zakat dan sedekah.
Rep: Dian Fath Risalah Red: Ahmad Fikri Noor

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Head of Sharia Business Bank Jago, Waasi B Sumintardja mengungkapkan besarnya antusiasme masyarakat terhadap fitur Jago Amal sebagai sarana penyaluran zakat dan sedekah untuk membantu masyarakat meneruskan kebaikan yang sudah diluncurkan pada awal bulan ini. Ia menekankan, Bank Jago memiliki komitmen untuk selalu relevan dengan kebutuhan nasabah.

"Untuk Fitur Jago Amal, feedback dari masyarakat positif namun jumlahnya masih belum signifikan karena fiturnya masih tergolong baru," ujarnya kepada Republika, Senin (17/4/2023).

Baca Juga


Diketahui, fitur Jago Amal baru diluncurkan pada Rabu (5/4/2023) lalu. Ke depannya, lanjut Waasi, Jago Syariah yakin jumlah penyaluran zakat dan sedekah akan terus meningkat seiring kolaborasi dengan para mitra Jago Syariah.

Waasi menyampaikan, selain penyaluran dana untuk zakat dan sedekah di masa mendatang Jago Syariah juga akan menyediakan sarana penyaluran dana untuk wakaf. "Berita ini pasti akan kami bagikan kepada rekan-rekan media, ditunggu untuk tanggalnya," ujarnya.

Untuk fitur Jago Amal, Jago Syariah menggandeng Baznas, Dompet Dhuafa, dan Rumah Zakat sebagai mitra penyaluran. Nasabah juga dapat membayarkan donasi atas nama orang lain yang merupakan orang terdekat atau keluarga.

Pada Ramadhan ini, Bank Jago juga mengajak nasabah untuk meningkatkan kualitas pendidikan anak Indonesia melalui program Teruskan Kebaikan. Selama periode 20 Maret-20 April 2023, Bank Jago akan menyalurkan donasi sebesar Rp 50 ribu dari setiap pembukaan rekening baru Jago dan Jago Syariah atas nama nasabah baru yang membuka rekening.  

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler