Kabar Baik, Raphael Varane Kembali ke Skuad MU Jelang Vs Burnley
MU harus bangkit dan berjuang mengamankan 3 poin saat bertamu ke markas Burnley.
REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United (MU) mendapat kabar bahagia menjelang lanjutan Liga Primer Inggris 2023/2024. Tim besutan Erik ten Hag sudah akan kembali diperkuat beberapa pemain yang sebelumnya absen karena cedera.
MU kembali menelan pil pahit pada tengah pekan kemarin. Setelah dipermalukan Brighton and Hove Albion, Iblis Merah juga dipaksa menyerah atas Bayern Muenchen di ajang Liga Champions.
Alhasil, MU menelan tiga kali kekalahan beruntun dalam dua pertandingan Liga Inggris melawan Arsenal dan Brighton. Pun, Liga Champions dari Die Bavarian.
Tentu kini MU harus bangkit sekaligus berjuang mengamankan tiga poin ketika bertamu ke markas Burnley akhir pekan nanti. Partai ini bakal sedikit berbeda mengingat beberapa pemain cedera sudah kembali ke skuad Iblis Merah.
Diberitakan ESPN, Jumat (22/9/2023), MU diprediksi akan memainkan Raphael Varane dan Mason Mount menghadapi Burnley. Kedua pemain terlihat dalam pelatihan sebelum perjalanan MU ke Muenchen.
Sementara akun sosial media Insider United menyebutkan, Sofyan Amrabat saat ini dinilai sudah cukup fit untuk masuk skuad menghadapi Burnley, meski pun hanya berlatih secara individu.
Lebih lanjut akun tersebut menambahkan Luke Shaw, Aaron Wan-Bissaka, Tyrell Malacia, dan Kobbie Mainoo masih belum tersedia. Adapun, Insider United menyebut Mount belum 100 persen fit dan ia diragukan ambil bagian melawan pasukan besutan Vincent Kompany.
Saat ini MU berada di peringkat 13 klasemen Liga Primer Inggris dengan koleksi angka enam dari lima pertandingan, via dua kemenangan dan tiga kekalahan.