Pioli Puji Juventus Sebagai Klub yang Dibangun untuk Menang
Musim ini, Juventus bisa mempunyai lebih banyak waktu untuk beristirahat.
REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, bereaksi jelang duel berkelas di depan mata. Timnya akan menghadapi Juventus pada giornata kesembilan Serie A Liga Italia musim 2023/2024.
Milan bertindak sebagai tuan rumah. Jadi partai tersebut berlangsung di Stadion San Siro. Tepatnya pada Senin (23/10/2023) dini hari WIB.
Pioli mengakui laga ini bisa berpengaruh pada perebutan juara. Kendati, masih terlalu dini untuk memprediksi. Namun, menurut dia, gambarannya sudah terlihat.
"Pastinya ya. Persaingan untuk meraih gelar hanya terdiri dari empat tim, namun hal tersebut dapat berubah. Juve adalah tim yang dibangun untuk menang," kata juru taktik 58 tahun ini dalam konferensi pers, dikutip dari Football Italia, Ahad (22/10/2023).
I Rossoneri ada di puncak klasemen sementara. Anak asuh Pioli mengantongi 21 poin dari delapan pertandingan. Milan unggul empat angka atas Bianconeri di urutan ketiga.
Persaingan memanas sejak awal. Sang arsitek tim menyinggung fakta si Nyonya Tua yang tidak bermain di Eropa musim ini. Itu bisa menjadi keuntungan bagi Juve. "Jelas bahwa hanya memiliki satu pertandingan per pekan, merupakan suatu keuntungan," ujar dia.
Piolo memahami tak ada yang pasti dalam sepak bola. Segala sesuatu perlu dibuktikan di lapangan. Namun, Juventus bisa mempunyai lebih banyak waktu untuk beristirahat.
Keadaan demikian, tak menghalangi optimisme Milan. Target Il Diavolo hanya satu. Kemenangan menjadi harga mati.
"Ini penting untuk kepercayaan diri kami, (bakal) unggul tujuh poin atas Juve, namun masih ada 29 pertandingan tersisa (setelah bigmatch di San Siro)," ujar Pioli menjelaskan.
Tuan rumah memiliki masalah serius jelang pertandingan ini. Mike Maignan dan Theo Hernandez diskors. Marco Sportiello, Samuel Chukwueze, Ruben Loftus-Cheek, serta Ismael Bennacer cedera. Il Diavolo bakal menurunkan kiper ketiga, Antonio Mirante.