Buka Tol Fungsional JTTS, Hutama Karya Pastikan Fasilitas Memadai
Rest area fungsional ini fasilitasnya sudah cukup lengkap.
REPUBLIKA.CO.ID, MESAN -- PT Hutama Karya (Persero) membuka konektivitas dua provinsi dengan mengoperasikan secara fungsional Tol Bangkinang – Koto Kampar (24,7 Km) dan Tol Binjai – Langsa Seksi Kuala Bingai – Tanjung Pura (19 Km) selama libur Tahun Baru 2024.
Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Tjahjo Purnomo, di Medan, Ahad (31/12/2023), mengatakan, pengguna jalan tol yang hendak melintas dari Provinsi Riau menuju Provinsi Sumatra Barat tidak perlu khawatir untuk melakukan perjalanan jauh. Sebab Tol Pekanbaru - Bangkinang telah dilengkapi dengan rest area fungsional yang berada di KM 36 Jalur A & B dengan sejumlah fasilitas.
"Rest area fungsional ini fasilitasnya sudah cukup lengkap dengan toilet yang nyaman seperti di mall, masjid yang luas dengan bangunan yang indah serta dilengkapi ATM, minimarket dan SPBU modular dan pengunjung rest area juga bisa berfoto di mural yang instagramable yang berada di depan rest area," ujar Tjahjo.
Selain itu, ia juga mengimbau seluruh pengguna jalan untuk berkendara sesuai dengan tata tertib dan ketentuan yang berlaku selama melintas di jalan tol. Antara lain berkendara dengan kecepatan minimum 60 kilometer per jam dan maksimum 100 kilometer per jam. Pengendara diminta tidak menggunakan bahu jalan kecuali dalam keadaan darurat.
Pengguna jalan kami minta untuk segera beristirahat di tempat istirahat terdekat apabila merasa mengantuk," ujarnya.
Apabila terdapat keluhan atau melihat tindak kejahatan yang ada di jalan tol, pengguna jalan bisa segera melapor ke call center masing-masing ruas tol atau pantau terus informasinya melalui media sosial jalan tol Hutama Karya di @HKTolIndonesia.