Rapper Lil Jon Mualaf, Orang Amerika Terkenal Ke-2 yang Masuk Islam pada Ramadhan 2024
Sebelum Lil Jon, penulis dan aktivis Amerika Shaun King memutuskan masuk Islam.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rapper Amerika Lil Jon atau Jonathan H Smith memutuskan memeluk agama Islam. Dalam video Facebook yang diunggah pada Jumat (15/3/2024), dia terlihat mengucapkan syahadat di Masjid King Fahad di Culver City, California.
Dilansir HipHopDX pada Ahad (17/3/2024), pria berusia 52 tahun ini mengucapkan syahadat pada bulan Ramadhan. Dikutip dari laman Islamicity, Lil Jon menjadi mualaf pada Jumat (15/3/2024) di Masjid King Fahad di Culver City, California.
Lil Jon dikenal karena gayanya yang energik dan slogannya seperti “Yeah!” dan “Okay”, mendapatkan popularitas pada awal tahun 2000-an dengan lagu-lagu hits seperti “Get Low” dan “Turn Down for What”. Lil Jon merupakan orang Amerika terkenal kedua yang masuk Islam pada pekan pertama Ramadhan 2024, setelah penulis dan aktivis Amerika Serikat (AS) Shaun King.
Ramadhan merupakan bulan kesembilan dalam kalender Islam di mana umat Islam berpuasa. Pada bulan lalu, Lil Jon membeberkan proyek terbarunya yang disebut Total Meditation dalam sebuah wawancara dengan XXL setelah penampilan baru-baru ini di acara paruh waktu Super Bowl Usher. Proyek tersebut memiliki 10 lagu yang dirilis pada 16 Februari. Kepada XXL, Lil Jon menuturkan Total Meditation bertujuan membantu pendengar menghilangkan kecemasan, meningkatkan fokus, dan menemukan kedamaian.
Selain itu, dia juga menjelaskan bagaimana menceraikan istrinya dan menginjak 50 tahun membawanya ke jalan yang berbeda, baik secara pribadi maupun profesional. Perceraian Lil Jon dan memasuki usia baru ini terjadi dalam beberapa tahun terakhir.
Menurut pria kelahiran tahun 1972 ini, dia selalu bermeditasi sedikit. “Tapi ketika saya menginjak usia 50, saya mulai mengalami banyak hal,” kata dia.