In Picture: Tersangka Penembakan Teror di Moskow Tertangkap
Rusia telah menangkap 11 orang termasuk empat tersangka pria bersenjata
REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW. -- Rusia telah menangkap 11 orang termasuk empat tersangka pria bersenjata aksi penembakan yang menewaskan 133 orang di gedung konser Moskow.
Kepala dinas keamanan FSB Alexander Bortnikov telah melaporkan kepada Presiden Vladimir Putin bahwa mereka yang ditahan termasuk 4 teroris dan dinas tersebut sedang berupaya mengidentifikasi kaki tangan para tersangka, demikian dikutip dari Reuters, Ahad (24/3/2024).
Sebelumnya, para penyerang melarikan diri dengan kendaraan Renault yang terlihat oleh polisi di wilayah Bryansk, sekitar 340 km (210 mil) barat daya Moskow pada Jumat malam. Dia mengatakan, kejar-kejaran mobil terjadi setelah mereka tidak mematuhi perintah untuk berhenti.
Pistol, magasin senapan serbu, dan paspor dari Tajikistan ditemukan di dalam mobil.