Libur Dulu 10 Hari, Timnas U-16 akan Kembali Lanjutkan TC di Yogyakarta
Pelatih Nova Arianto menilai 70 persen skuad timnas U-16 sekarang layak dipertahankan
REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan, skuad timnas Indonesia U-16 yang berlaga di ASEAN U-16 Boys Championship 2024 atau Piala AFF U-16, akan kembali menjalani training camp (TC) di Yogyakarta untuk persiapan kualifikasi Piala AFC U-17. Timnas U-16 akan berlaga pada babak kualifikasi di Kuwait pada Oktober mendatang.
"Jadi nanti akan libur 10 hari tadi Pak Zaki (Ahmed Zaki Iskandar, manajer) melaporkan, ia akan mulai lagi nanti untuk TC berikutnya di Yogyakarta," kata Erick, Rabu (3/7/2024).
Menurut Erick, penampilan timnas U-16 selama AFF tak kalah dengan tim lainnya. Hal tersebut terbukti usai timnas Indonesia berhasil menyikat Vietnam 5-0 untuk mengamankan peringkat ketiga Piala AFF U-16.
"Yang pasti pemain sudah bermain baik. Kalau kita lihat juaranya Australia. Kita kalah dari Australia, Thailand nomor 2. Namun kalau saya boleh yakini, kita tidak kalah kelas dari mereka. Kalau kita lihat kemenangan 5-0 dengan Vietnam adalah hal yang membuktikan bahwa kita tidak kalah kelas," katanya.
Sementara itu, pelatih timnas U-16 Nova Arianto mengatakan, 70 persen pemain dari skuad saat ini layak dipertahankan untuk melanjutkan persiapan menuju Kualifikasi AFC U-17 2025. Melihat persentase tersebut, artinya ada 16 nama yang kemungkinan tetap bertahan.
“Kalau soal berapa persennya, mungkin yang bisa saya lihat sekarang ada sekitar 70 persen pemain dari skuad timnas Indonesia U-16 yang bisa dipertahankan,” ujar Nova.