Sabtu 30 May 2020 20:37 WIB

Biologi UMM Peroleh Posisi Terbaik se-Indonesia Versi SINTA

SINTA menjadi indikator capaian publikasi Ilmiah perguruan tinggi.

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Dwi Murdaningsih
Aktivitas kegiatan mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Biologi, Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).
Foto: dok. Humas UMM
Aktivitas kegiatan mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Biologi, Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Program Studi (Prodi) Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Malang (FKIP UMM) berhasil memperoleh posisi terbaik versi  Science and Technology Index (SINTA) pada 2020. Prodi ini sebelumnya juga berhasil mendapatkan posisi serupa di 2019.

Kepala Prodi Pendidikan Biologi FKIP UMM, Iin Hindun berpendapat, capaian ini menjadi hadiah terindah di masa pandemi Covid-19.  Apalagi skor yang diperoleh melampaui prodi serupa di PTN/PTS lainnya. Universitas Negeri Makassar misalnya berada di urutan kedua dengan skor 80 dan Universitas Maratam di posisi ketiga dengan skor 71.

Baca Juga

"Dan prodi Pendidikan Biologi FKIP-UMM memperoleh skor 164 untuk 5-year score (skor lima tahun terakhir) dan 602 untuk all year score (skor total tahun)," kata Iin dalam keterangan resmi yang diterima Republika.co.id, Sabtu (30/5)

Dekan Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan (FKIP) UMM, Poncojari Wahyono, menegaskan, SINTA menjadi indikator capaian publikasi Ilmiah perguruan tinggi. SINTA merupakan portal yang berisi pengukuran kinerja ilmu pengetahuan dan teknologi, baik kinerja peneliti dan penulis (author), jurnal, maupun institusi. SINTA dibuat untuk mewadahi hasil penelitian para dosen yang sudah dipublikasikan secara daring.