Rabu 03 Jun 2020 19:01 WIB

Sega Rilis Game Konsol Berukuran Kecil

Konsol game kecil ini jadi jawaban dari Game Boy Ninten

Red: Nora Azizah
Sega, merayakan ulang tahun ke-60 tahun ini dengan membuat game konsol berukuran kecil yang dinamai Game Gear Micro (Foto: ilustrasi game Sega)
Foto: Wallpaperflare
Sega, merayakan ulang tahun ke-60 tahun ini dengan membuat game konsol berukuran kecil yang dinamai Game Gear Micro (Foto: ilustrasi game Sega)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengembang dan penerbit video game, Sega, merayakan ulang tahun ke-60 tahun ini dengan membuat game konsol berukuran kecil yang dinamai Game Gear Micro. Dilansir dari The Verge, Rabu (3/6), Game Gear Micro bersistem 8-bit merupakan jawaban dari Game Boy Nintendo.

Dari gambar promosi yang dirlis diketahui bahwa Game Gear Micro akan menjalankan setidaknya game "Sonic the Hedgehog." Game Gear Micro akan datang dalam empat varian warna, yaitu hitam, biru, kuning dan merah, yang masing-masing hadir dengan judul game yang berbeda.

Baca Juga

Varian warna hitam akan hadir dengan game "Sonic the Hedgehog," "Puyo Puyo 2," "Out Run" dan "Royal Stone". Sedangkan varian warna biru akan membawa game "Sonic Chaos," "Gunstar Heroes," "Sylvan Tale" dan "Baku Baku Animal."

Sementara, varian warna kuning akan datang dengan game "Shining Force Gaiden: Ensei – Jashin no Kuni he," "Shining Force: The Sword of Hajya", "Shining Force Gaiden: Final Conflict", dan "Nazopuyo Aruru no Ru." Terakhir, varian warna merah akan dibekali game "Revelations: The Demon Slayer," "Megami Tensei Gaiden: Last Bible Special," "The GG Shinobi" dan "Columns."