Rabu 22 Sep 2021 12:18 WIB

Microsoft Resmi Aktifkan Kembali Aplikasi PC Health Check

Pengguna bisa pakai PC Health Check untuk cek apakah komputer mendukung Windows 11.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Dwi Murdaningsih
Menu start di windows 11
Foto: digitaltrends
Menu start di windows 11

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA—Microsoft secara resmi mengaktifkan kembali aplikasi PC Health Check untuk diunduh siapa saja. Aplikasi ini memungkinkan pengguna dengan mudah melihat apakah komputernya siap untuk Windows 11 sebelum dilincurkan pada 5 Oktober.

Sebelumnya perusahaan telah menghapus aplikasi PC Health Check karena agak 'menyesatkan'. Ketika versi yang lebih kuat kembali pada akhir Agustus, aplikasi tersebut hanya tersedia untuk Windows Insiders.

Baca Juga

Aplikasi PC Health Check berguna jika Anda tidak yakin tentang beberapa persyaratan Windows 11 lainnya, terutama persyaratan yang mungkin membuat Anda menggali BIOS untuk mengaktifkan modul TPM 2.0 atau Secure Boot- hal-hal yang mungkin sudah dimiliki sistem Anda dan cukup mudah untuk diaktifkan tetapi sering kali dimatikan secara default.

Windows 11 akan mulai diluncurkan pada PC Windows 10 yang memenuhi syarat pada tanggal tersebut. Sistem operasi ini juga akan hadir pada PC tertentu Microsoft, Acer, Asus, Dell, Lenovo dan Samsung.

Diharapkan, pada pertengahan 2022, semua perangkat yang memenuhi syarat akan datang dengan Windows 11 secara default. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement