Ahad 20 Mar 2022 11:15 WIB

Android 13 Bisa Pantau Aplikasi yang Boros Baterai

Android 13 memantau semakin banyak aspek yang bervariasi aplikasi.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani / Red: Dwi Murdaningsih
Android 13
Foto: xda developer
Android 13

REPUBLIKA.CO.ID, KALIFORNIA -- Google baru-baru ini merilis versi Developer Preview 2 (DP2) dari OS Android 13. Kita dapat berharap untuk melihat perilisan beta sekitar April, diikuti oleh beberapa beta lagi. Kemungkinan Android 13 rilis penuh pada Agustus, September, atau Oktober.

Tak lama setelah DP2 turun, beberapa perubahan menarik dalam sumber daya pengembang berjudul “Utilisasi Sumber Daya Baterai”. Fitur ini merinci pemberitahuan penggunaan baterai latar belakang baru yang berlebihan. 

Baca Juga

Sebagai informasi, Android 13 memperkenalkan notifikasi sistem yang muncul saat aplikasi Anda menghabiskan banyak baterai perangkat selama periode 24 jam. Notifikasi baru ini muncul untuk semua aplikasi di perangkat yang berjalan di Android 13.

Saat mengukur dampak aplikasi Anda pada masa pakai baterai perangkat, sistem memperhitungkan pekerjaan yang dilakukan aplikasi Anda, sebagai berikut: 

  1. Layanan latar belakang, bahkan yang memiliki notifikasi terlihat.
  2. Tugas pekerjaan, termasuk pekerjaan yang dipercepat.
  3. Penerima siaran
  4. Cache aplikasi 

Android 13 memantau semakin banyak aspek yang bervariasi dari layanan latar belakang aplikasi. Selain itu juga juga beberapa elemen latar depan.

Itu adalah layanan yang melakukan operasi yang perlu terlihat oleh pengguna. Pemberitahuan yang terkait dengannya tidak dapat ditutup sampai layanan berhenti atau dihapus dari latar depan. Contohnya seperti aplikasi pelacakan kebugaran karena “sedang berolahraga” dan mengumpulkan data secara aktif. 

Jika pemantauan baterai baru ini melewati semua pengujian beta dan akhirnya berfungsi dengan baik, kita dapat menantikannya muncul di hampir semua smartphone masa depan yang menjalankan Android 13 karena ini adalah bagian dari inti AOSP Google.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement