Selasa 12 Apr 2022 00:30 WIB

Kebiasaan Menyilangkan Kaki Saat Duduk Tingkatkan Risiko Penyakit Ini

Sesekali menyilangkan kaki sambil duduk tidak masalah, tapi jangan jadi kebiasaan.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Warga duduk sambil formulir pendaftaran swab test Covid-19 gratis di Kantor Kecamatan Tanah Abang, Jakarta, Ahad (21/6/2022). Kebiasaan duduk sambil menyilangkan kaki dapat memicu masalah kesehatan.
Foto:

Vena yang dimaksud oleh dr Finigan dikenal sebagai vena poplitea. Sangat penting untuk membawa darah dari kaki ke jantung, ini adalah salah satu pembuluh yang oleh dokter disebut "deep vein" karena jauh di bawah kulit.

Dalam beberapa kasus, gumpalan dapat terbentuk di dalam vena poplitea, menyebabkan rasa sakit, bengkak, dan kemerahan di area kaki dan lutut. Kondisi yang dikenal sebagai DVT dapat terjadi karena aliran darah yang buruk, kerusakan pada pembuluh darah, atau cedera eksternal.

Dr Finigan mengatakan, tinggi badan adalah faktor lain yang dapat membuat orang lebih berisiko terkena pembuluh darah yang tidak sehat daripada yang lain. Sebab, semakin tinggi seseorang, semakin banyak darah yang harus mengalir.

Sebuah studi yang dilakukan dan diterbitkan oleh dr Nicholas J Leeper, seorang ahli pengobatan vaskular dan ahli jantung di Stanford University di California, menemukan bahwa gen tertentu yang menentukan tinggi badan seseorang terkait dengan varises. Selain itu, peneliti mengamati gen bersama yang terkait dengan varises dan DVT.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement