Selasa 24 Oct 2023 17:10 WIB

Hari Santri Nasional dan Momentum Kebangkitan Santripreneur

Pesantren mempunyai potensi kewirausahaan tinggi.

Red: Nashih Nashrullah
Ilustrasi Pondok Pesantren. Pesantren mempunyai potensi kewirausahaan tinggi
Foto: ANTARA/NOVRIAN ARBI
Ilustrasi Pondok Pesantren. Pesantren mempunyai potensi kewirausahaan tinggi

Oleh : Fathan Subchi, Wakil Ketua Komisi XI DPR

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA- Bangsa Indonesia baru saja merayakan hari santri yang jatuh setiap tanggal 22 Oktober. Hari Santri sudah selayaknya menjadi momentum penting untuk menghargai dan mempromosikan peran santri dalam mendukung ekonomi Indonesia.

Dari sekian juta santri yang tersebar di berbagai Pesantren tidak hanya berperan dalam peningkatan moral dan agama, tetapi juga memiliki potensi besar dalam mendukung perekonomian nasional.

Baca Juga

Salah satu potensi strategis yang dimiliki para santri adalah kemampuan menggerakkan sektor riil di lingkungannya masing-masing melalui spirit kewirausahaan (enterpreneurship).

Kewirausahaan selama ini menjadi kekuatan pendorong utama dalam pertumbuhan ekonomi dan pembangunan sosial. Kewirausahaan sebagai salah satu roda penggerak ekonomi nasional dapat mendorong lahirnya inovasi, penciptaan lapangan kerja baru, dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.