Jumat 13 Sep 2024 17:58 WIB

Bisa Konsultasi Gigi Gratis, Ini Jadwal Keliling Satu Dentour di Jakarta

SATU Dentour ditujukan untuk masyarakat yang masih takut ke dokter gigi.

Red: Gilang Akbar Prambadi
SATU Dentour, layanan curhat gigi keliling gratis pertama di Indonesia untuk menjangkau masyarakat.
Foto: Dok. HO SD
SATU Dentour, layanan curhat gigi keliling gratis pertama di Indonesia untuk menjangkau masyarakat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – SATU Dental, menghadirkan SATU Dentour sebagai layanan curhat gigi keliling gratis pertama di Indonesia untuk menjangkau masyarakat lebih dekat dimanapun dan kapan pun. Layanan ini dihadirkan dengan konsep mobil keliling yang dibuat senyaman mungkin, agar masyarakat bisa merasakan pengalaman berkesan dan menyenangkan ketika konsultasi dan pemeriksaan gigi.

Melalui program tersebut, SATU Dental berupaya untuk semakin mendekatkan masyarakat dengan pelayanan gigi yang prima dan terpercaya. Hal ini karena SATU Dentour akan hadir di sekitar masyarakat dan tempat-tempat publik area, seperti taman, pusat perbelanjaan, perkantoran, sekolah, ataupun kampus.

Baca Juga

Chief of Dentist Officer SATU Dental, drg. Ivan Hadiutomo, Sp.KG mengatakan, SATU Dentour ditujukan untuk masyarakat yang masih takut ke dokter gigi dan minim literasi terkait kesehatan gigi dan mulut. Dengan adanya pengalaman baru ini, masyarakat juga diharapkan bisa tertarik dan lebih berani untuk memeriksakan kesehatan giginya. Diharapkan melalui pemeriksaan gigi, masyarakat dapat mengetahui kondisi kesehatan gigi dan mulut, serta bagaimana langkah pencegahan dan penanganan yang tepat.

“Dengan adanya SATU Dentour ini, SATU Dental berupaya ingin bisa semakin dekat dengan para masyarakat untuk mengajak dan mengedukasi betapa pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut sedini mungkin” katanya.