Jumat 16 Jul 2010 05:10 WIB

Ilmuwan Nuklir Iran Tiba di Teheran

Shahram Amiri, saat tiba di bandara Teheran disambut puteranya yang berusia 7 tahun Kamis pagi, 15 Juli 2010.
Foto: AP
Shahram Amiri, saat tiba di bandara Teheran disambut puteranya yang berusia 7 tahun Kamis pagi, 15 Juli 2010.

REPUBLIKA.CO.ID,Seorang ilmuwan nuklir Iran telah tiba di Teheran dari  Amerika Serikat setelah menghilang lebih dari setahun dan secara misterius muncul kembali di Washington.Para pejabat pemerintah dan keluarganya, termasuk isteri dan putranya yang berusia 7 tahun, menyambut kedatangan Shahram Amiri setibanya di Bandar Udara Internasional Imam Khomeini  Kamis pagi.

Sebelum berangkat dari Washington, Amiri menyatakan lagi klaim pemerintah Iran bahwa ia telah diculik dengan todongan senjata ketika berkunjung di Arab Saudi dan diserahkan kepada agen-agen intelijens Amerika.

Amerika Serikat telah membantah menculik Amiri serta spekulasi bahwa warga Iran itu tadinya membelot ke Amerika Serikat dan bekerja pada CIA. Di Iran, Amiri  bekerja pada Organisasi Energi Atom negara itu, yang dicurigai Amerika dan sekutunya berusaha mengembangkan senjata nuklir, tuduhan yang dibantah Iran.

Hari Selasa, Menteri Luar negeri Amerika Hillary Clinton mengatakan ilmuwan itu berada di Amerika Serikat dengan sukarela dan bebas pergi.

sumber : voa
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement