REPUBLIKA.CO.ID, MADRID--Sepak terjang Inter masih mencuri perhatian Jose Mourinho, mantan pelatih mereka. Menurut pelatih asal Portugal yang kini mengarsiteki Real Madrid itu, Inter masih bisa melanjutkan sukses mereka di musim lalu selama pelatih Rafael Benitez tidak melakukan perombakan dramatis dari skuad sebelumnya.
"Benitez memang bisa melakukan apa pun yang dia inginkan, tapi saya pribadi merasa dia harus pintar dalam mengambil keuntungan dari kerja yang sudah saya lakukan sebelumnya ketimbang harus melakukan banyak perubahan," ungkap Mourinho kepada France Football.
"Saya sendiri selalu melakukan hal ini setiap saat setiap saya bergabung dengan klub yang baru dan hal ini juga dilakukan Pep Guardiola ketika dia mengambil peran Frank Rijkaard di Barca," ujarnya. Bagi saya, hal inilah yang harus dilakukan untuk menjadi pelatih yang cerdas," tandas Mourinho.
Sementara, Inter dinilai memulai musim dengan kurang meyakinkan. Dari tiga pertandingan, satu disudahi dengan kemenangan dan dua lainnya berakhir seri.