Jumat 03 Dec 2010 21:18 WIB
Liga Eropa 2010/2011

Reina: Saya Telah Membuat Kesalahan, Liverpool!

Pepe Reina
Pepe Reina

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL--Kiper Liverpool Pepe Reina mengaku telah membuat kesalahan yang membuat The Reds harus bermain imbang 1-1 melawan Steaua Bucharest di ajang Liga Eropa, Jumat dinihari tadi (3/12).

Meski imbang, Liverpool tetap berhasil mengamankan tiketnya untuk lolos ke babak 32 besar. Namun Reina tetap mengakui gol lawan yang terjadi di menit ke-61 adalah murni kesalahannya karena ia ceroboh dalam menangkap bola dari sundulan Eder Bonfim. 

"Saya pikir satu dari beberapa pemain mereka sudah berada pada posisi offside. Tapi setelah saya melihat tayangan ulangnya, itu memang kesalahan saya," ujar Reina.

"Harusnya saya bisa menangkapnya dan sekali lagi gol tersebut memang menjadi kesalahan yang telah saya perbuat," jelas Reina. "Dia [Bonfim] memang telah mengganggu saya, tetapi harusnya saya bisa bereaksi lebih baik dari yang sudah saya lakukan."

sumber : goal.com
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement