Jumat 17 Dec 2010 08:28 WIB
Filipina vs Indonesia

Arif Suyono dan Bepe Masuk

Alfred Riedl mengasi latihan Timnas Indonesia
Foto: antara
Alfred Riedl mengasi latihan Timnas Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Alfred Riedl, pelatih timnas Indonesia, belum cukup puas dengan keunggulan sementara 1-0 lewat gol Cristian Gonzales pada menit ke-31. Guna menambah pundi gol, pelatih kelahiran Austria itu menambah daya dobrak Indonesia dengan menurunkan Arif Suyono.

Arif, spesiali pemain pengganti di babak kedua, turun menggantikan Oktovianus Maniani pada menit ke-62. Arif biasanya turun menggantikan Muhammad Ridwan di sayap kanan serangan timnas Indonesia.

 

Tapi, kali ini Riedl menurunkan Arif di sisi sayap kiri menggantikan Oktovianus. Dalam serangkaian serangan, Oktovianus memang sering kali kesukaran menembus barisan pertahanan Filipina. Postur kecil tubuhnya juga membuat Oktovianus kesulitan memenangkan duel udara dengan pemain Filipinan yang rata-rata berpostur tubuh tinggi.

Pasukan Anjing Jalanan, julukan timnas Filipina, juga melakukan perubahan di lini depan. Strikerk Ian Araneta diganti karena gagal bermain apik dengan Phil Younghusband.

Sementara, pada menit ke-67, Bambang Pamungkas sudah bersiap-siap di pinggir lapangan. Striker yang akrab disapa Bepe itu akhirnya turun menggantikan Irfan Bachdim selang satu menit kemudian.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement