REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING--Lebih dari 17 ribu orang dari seluruh penjuru dunia bersaing dalam sebuah kontes untuk bisa merawat seekor panda selama satu bulan. Menurut panitia penyelenggara, jumlah pendaftar sebanyak itu diperoleh sejak pengumuman dipasang dua pekan lalu.
'Project Panda', diluncurkan oleh Chengdu Panda Base di provinsi barat daya Sichuan dan WWF. dari pendaftar sebanyak itu, panitia akan menyaring enam peserta untuk merawat dan meneliti panda selama sebulan. , aims to give the contest's six winners a chance to study panda behaviour for one month.
Mereka juga akan menyaksikan proses kelahiran panda dan mendaki pegunungan di sekitar Chengdu untuk melihat panda-panda liar. Menurut www.pandahome.com, website dimana para pecinta hewan bisa mengirimkan aplikasi, total tercatat 17.114 pendaftar hingga hari ini. Pendaftaran akan ditutup tanggal 6 September mendatang.
Sebuah panel akan memilih 12 finalis, sebelum akhirnya terpilih enam orang untuk segera diberangkatkan ke Cina.