REPUBLIKA.CO.ID, Gigi dan gusi yang sehat dapat mencegah sejumlah penyakit yang menyiksa gigi Anda. Kini tak perlu mahal dalam merawat kesehatan gigi dan gusi, gunakan bahan alami, murah serta bisa dilakukan sendiri di rumah.
Berikut tips mudah merawat gigi dan gusi Anda dengan alami dan mudah dilakukan sendiri di rumah seperti dilansir di laman Boldsky Rabu (19/8).
Konsumsi sayuran berdaun hijau
Mengonsumsi sayuran berdaun hijau berguna untuk menguatkan gigi Anda. Sayuran berdaun hijau dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan membantu melawan infeksi pada gusi. Biasakan untuk mengonsumsi sayuran ini dalam menu makan harian.
Hindari mengonsumsi buah-buahan asam
Mengonsumsi buah-buahan asam yang berlebihan seperti lemon dapat menghancurkan enamel gigi dan dapat merusak akar yang meningkatkan sensitivitas gigi untuk mudah longgar.
Kumur
Kumur dapat mencegah gigi dan gusi dari infeksi bakteri yang dapat menyebabkan gigi gemetar. Biasakan berkumur dan sikat gigi dua kali sehari. Anda juga disarankan selalu bilas mulut setelah makan.
Hindari pemutihan gigi menggunakan bahan kimia
Memutihkan gigi dengan bahan kimia sangat tidak baik bagi kesehatan. Bahan kimia tersebut mengandung zat pemutih yang merusak enamel dan akar gigi. Hal ini juga dapat melemahkan jaringan yang menempel pada gigi dan tulang.