REPUBLIKA.CO.ID, Mendapatkan lebih mudah daripada mempertahankan. Pepatah tersebut cukup tepat untuk diterapkan pada suatu hubungan. Lika-liku dalam kehidupan membuat hubungan pasangan tidak selalu dalam keadaan baik-baik saja.
Berbagai masalah bisa datang kapan saja dan di mana saja. Untuk itu, diperlukan sebuah komitmen untuk menciptakan hubungan lebih awet. Dilansir dalam laman Boldsky, ada beberapa hal menarik yang dapat dilakukan dalam memaknai sebuah hubungan sehingga hubungan tersebut awet dengan pasangan.
Kepercayaan
Kepercayaan menjadi sebuah komitmen terpenting dalam sebuah hubungan yang sukses. Dengan menaruh perasaan curiga, cemas dan khawatir kepada pasangan, akan membuat hubungan menjadi tidak baik. Pastikan untuk mempercayai pasangan dan tidak melakukan hal yang merusak kepercayaan itu.
Menghormati
Sikap menghormati pasangan dapat menjadi salah satu cara terbaik untuk membangun hubungan yang sukses. Jadi, pastikan rasa saling menghormati tercipta dari Anda dan pasangan.
Keselamatan
Salah satu kebutuhan dari sebuah hubungan adalah perasaan nyaman dan aman. Ketahuilah penyebab ketika pasangan merasa tidak nyaman kepada Anda dan berusahalah untuk memperbaikinya sebelum hubungan menjadi rusak.
Individualitas
Jangan biarkan sebuah hubungan menghilangkan identitas Anda. Kepentingan dan tujuan yang selama ini ingin dicapai akan membuat Anda dan pasangan menjadi pribadi yang lebih baik dengan masa depan yang terencana.
Kemerdekaan
Dengan membiarkan pasangan untuk menjalani hidup positifnya masing-masing dapat memberikan sedikit ruang. Kebanyakan pasangan cenderung memilih sikap posesif karena takut kehilangan pasangannya. Hal ini yang biasanya membuat pasangan merasa dikekang dan menyebabkan perselisihan.