Ahad 08 Dec 2019 06:19 WIB

Menulis Bisa Buat Tahun Baru Lebih Bahagia

Penelitian menunjukkan menulis sebagai terapi tidak hanya membantu mengurangi stres

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Christiyaningsih
Penelitian menunjukkan menulis sebagai terapi tidak hanya membantu mengurangi stres. (ilustrasi)
Foto: serc.carleton.edu
Penelitian menunjukkan menulis sebagai terapi tidak hanya membantu mengurangi stres. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Seseorang umumnya tahu hal yang terbaik bagi dirinya sendiri. Akan tetapi terkadang mereka masih berjuang untuk melakukannya, seperti makan dengan baik, tidur delapan jam, atau menulis jurnal.

Jelang akhir tahun, kita mendekati masa-masa seseorang berkomitmen bisa menjadi versi terbaik dirinya. Manfaatkan penargetkan pencapaian dalam pembuatan jurnal.

Baca Juga

Dilansir USA Today pada Sabtu (7/12), penelitian menunjukkan menulis sebagai terapi tidak hanya membantu mengurangi stres dan kecemasan. Tetapi menulis juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mengurangi terserang penyakit, dan membantu melawan penyakit.

"Tindakan fisik menuliskan sesuatu adalah cara yang ampuh untuk memproses informasi dan pengalaman, memperhatikan pola, dan menumbuhkan kreativitas," kata penulis buku Get Your Life Together(ish) and Self-Care for Collage Students, Julia Dellitt.