Di era digital seperti saat ini, berbagai lowongan kerja baru bermunculan, khususnya bidang teknologi. Banyak pilihan lowongan kerja bidang IT yang menawarkan karir cemerlang. Seperti tahun-tahun sebelumnya, pekerjaan di bidang IT masih menjadi primadona bagi kaum muda. Perlu diketahui, bahwa setiap tahun tren akan berubah-ubah. Tren ini pula yang dapat menentukan jenis pekerjaan yang dibutuhkan.
Bagi kamu yang berminat bekerja di bidang IT ada baiknya kamu menyimak artikel ini. Berikut lowongan kerja IT yang akan tren di tahun 2020:
1. Teknisi Artificial Intelegence (Kecerdasan Buatan)
Dari tahun 2018, Indonesia sudah mulai serius dengan pengembangan teknologi kecerdasan buatan ini. Diprediksikan kecerdasan buatan ini di masa depan bahkan dapat mengambil alih pekerjaan manusia. Akan tetapi, bagi yang mampu mengerti fungsi artificial intelegence ini tentu dapat menciptakan teknologi yang justru dapat memudahkan manusia.
Jika dikembangkan dengan benar, kecerdasan buatan ini dapat memudahkan dan mengefisiensi pekerjaan manusia. Biasanya teknologi artificial intelegence ini terdapat pada robot-robot.
Yang perlu menjadi catatan adalah jadilah ilmuwan yang bijak. Buatlah teknologi yang benar-benar dibutuhkan dan banyak membawa dampak positif. Jika kamu merasa memiliki kemampuan dalam mengembangkan ini maka tidak ada salahnya mencoba.
Peluangmu menjadi teknisi artificiall intelegence masih sangant terbuka lebar. Selain profesi ini keren tentu juga memberi dampak besar bagi masyarakat ya, khususnya di bidang teknologi.
2. Data Scientist
Ada yang familiar dengan profesi ini? Seorang data scientist memiliki peranan utama menganalisis data suatu perusahaan. Memastikan data yang ada menjadi efisien untuk kemajuan perusahaan.
Berbicara tentang teknologi juga berkaitan dengan data. Teknologi akan memudahkan seseorang menghimpun data. Entah itu data konsumen, data pekerja, data penghasilan perusahaan dan lain-lain. Data-data ini perlu diolah lebih lanjut hingga menghasilkan evaluasi untuk kemajuan perusahaan.
Oleh karena itu, sebuah perusahaan membutuhkan profesi data scientist ini. Mereka bertugas mengolah data yang dimiliki perusahaan dan mengevaluasinya.
Kemampuan yang harus dimiliki seorang data scientist atau data analys adalah ilmu matematika dan kemampuan ilmu statistika. Selanjutnya, profesi ini juga harus memahami tentang hal berkaitan teknis seperti system development, programming hingga computer science.
Kemampuan lain yang juga harus dimiliki adalah menguasai bidang ekonomi bisnis. Hal ini akan dibutuhkan untuk menganalisa data berupa data bisnis sehingga mampu menghasilkan evaluasi yang tepat.
3. Keamanan Cyber
Sebuah teknologi secanggih apapun tentu memiliki celah kekurangan. Celah ini yang seringkali dimanfaatkan oleh para penjahat cyber untuk membobol sistem keamanan. Entah itu melakukan pencurian data, merusak sistem dan lain-lain.
Sebab itulah, profesi keamanan cyber ini diperlukan seiring dengan pesatnya kemajuan teknologi. Kemanan cyber ini sebenarnya merupakan keamanan sebuah informasi baik individu maupun perusahaan.
Bagi perusahaan-perusahaan besar tentu membutuhkan engineer dalam keamanan cyber. Engineer ini yang bertugas mengamankan data perusahaan sehingga aman.
Di era saat ini data layaknya benda berharga. Bahkan bisa diperjualbelikan. Sehingga keamanan data suatu perusahaan adalah salah satu hal penting yang harus dijaga.
Keamanan cyber ini akan mengamankan dari tindakan pencurian data, perlindungan aset-aset informasi perusahaan dari informasi yang membahayakan yang dapat dikirimkan hingga diproses maupun disebarluaskan.
Namun perlu diingat, keamanan cyber ini hanya sebatas keamanan di dunia digital saja. Maka tidak dapat mengamankan jika itu merupakan faktor kesalahan individu, kesalahan fisik atau teknis hingga bencana alam.
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN Terbaru 2020, Buruan Daftar!
4. Full Stack Developer
Profesi ini adalah salah satu profesi yang tren sepanjang tahun 2019. Selain karena kebutuhan perusahaan terhadap profesi ini semakin meningkat, gaji yang diberikan juga menjanjikan. Full stack developer adalah seorang yang membangun web dari proses fronted (kasat mata) hingga backend (proses di balik layar).
Profesi ini sebenarnya gabungan dari dua proses pekerjaan. Pertama dari pembuat web yang memastikan tampilan web dengan bagus dan baik. Kemudian kedua adalah proses pengolahan materi yang akan ditampilkan di web yaitu seperti tulisan, video dan lain-lain.
Kedua profesi ini digabung sehingga lebih efisien dan jadilah profesi dengan sebutan full stack developer. Profesi ini menjadi salah satu profesi yang banyak dicari oleh perusahaan-perusahaan. Apakah kamu berminat menjadi full stack developer?
5. Java dan JavaScript Developer
Profesi ini juga menjadi salah satu profesi yang banyak dicari sepanjang tahun 2019, dan bahkan diprediksi akan membutuhkan tenaga kerja yang lebih banyak.
Hal tersebut tentu karena kebutuhan perusahaan terhadap profesi ini masih besar. Terlebih lagi bahasa pemograman ini merupakan yang masih populer untuk pengembangan sebuah website.
Jika kamu berminat menjadi javascript developer maka kamu harus menjadi orang yang pantang menyerah. Dalam prosesnya akan berhadapan dengan problem-problem yang tak terduga. Kuncinya adalah tekun dan selalu ingin tahu informasi baru.
Kamu bisa melatih skill kamu dengan mencoba problem solving yang kamu temui di web. Maka kamu akan terbiasa menghadapi tantangan-tantangan ketika bekerja nanti.
6. Scrum Master
Profesi ini lebih jarang didengar daripada profesi lainnya. Scrum master ini layaknya seorang manager proyek dalam hal ini berkaitan dengan teknologi.
Scrum merupakan salah satu metode rekayasa perangkat lunak yang menggunakan pendekatan-pendekatan AGILE bertumpu pada kekuatan kolaborasi tim, incremital product dan proses iterasi untuk hasil akhir.
Untuk menjadi seorang scrum master maka diperlukan sertifikasi. Jika kamu berminat dengan pekerjaan ini maka ambilah sertifikasi sebelum memulai karirmu.
Baca Juga: Tips Belajar Pemrograman dan Cara Mendapat Pekerjaan dalam Waktu 6 Bulan
Tekun Belajar dan Melakukan yang Terbaik
Dari berbagai macam tren pekerjaan di bidang teknologi, adakah yang menarik perhatianmu? Jika ada, cobalah untuk lebih tekun belajar dan terus berusaha melakukan yang terbaik. Karena sebuah pekerjaan yang menjadi tren tentu saja memiliki peminat yang banyak pula.
Jika kamu adalah orang yang berkualitas maka salah satu pekerjaan impian di atas berpeluang besar untuk kamu dapatkan. Silahkan buktikan kualitas diri kamu ya!
Baca Juga: Profesi Lulusan Hukum Bukan Hanya Pengacara