Jumat 17 Jun 2016 14:12 WIB
Ancol Luar Biasa

Interaksi dengan Lumba-Lumba, Ini yang Dilakukan Pelatih di Ocean Dream Samudra

Alvian, salah satu pelatih lumba-lumba di Ocean Dream Samudra
Alvian, salah satu pelatih lumba-lumba di Ocean Dream Samudra

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Atraksi lumba-lumba merupakan salah satu wahana yang paling dinanti para pengunjung Ocean Dream Samudra, Ancol. Mamalia laut cerdas ini mampu menunjukkan penampilan yang memukau. Mulai dari menghitung, bermain bola, salto, menerobos lingkaran dan lainnya.

Apa yang ditampilkan lumba-lumba di Ocean Dream Samudra tidak terpisahkan dari peran para pelatih. Salah satunya adalah Alvian.

"Saya sudah enam tahun jadi pelatih lumba-lumba. Saya benar-benar dari nol," ujar Alvian kepada Republika.co.id.

Saat pertama berinteraksi dengan lumba-lumba, Alvian mengaku gugup. Namun karena sifat lumba-lumba yang pada dasarnya ramah dengan manusia, maka kesulitan itu bisa ia hadapi.

"Dari pertama jadi pelatih langsung dekat dengan lumba-lumba. Kita kenali karakter lumba-lumba satu per satu," kata dia.

Dalam melatih, Alvian mengatakan banyak hal yang harus diperhatikan. Tidak semua lumba-lumba bisa dengan mudah untuk dilatih. Ada hal yang harus diperhatikan, mulai dari fisik, mental hingga karakter lumba-lumba itu sendiri.

"Kita melatih kecerdasan mereka dengan mengikuti kebiasaan lumba-lumba di habitatnya," ujar Alvian.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement