Jumat 23 Nov 2018 16:38 WIB

Wajib Punya, Ini Fashion yang tak Pernah Ketinggalan Zaman

Untuk tampil gaya tidak harus selalu mengikuti tren terbaru.

Kemeja putih merupakan salah satu benda wajib yang perlu dimiliki setiap perempuan.
Foto: Rakhmawaty La'lang/Republika
Kemeja putih merupakan salah satu benda wajib yang perlu dimiliki setiap perempuan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seiring berjalannya waktu, banyak hal yang terus mengalami perubahan, tak terkecuali di dunia mode. Namun tahukah, bahwa ada jenis fashion yang tak pernah lekang oleh waktu. Dari zaman ke zaman, fashion tersebut tetap saja terlihat modis dengan padu padan yang tepat.

Tak heran bila jenis fashion ini bisa digunakan kapan pun dan dapat dikombinasikan dengan berbagai macam model pakaian lainnya terhadap tren yang ada. Seperti dikutip dari Cermati.com, berikut jenis fashion yang wajib Anda punya karena tak akan pernah ketinggalan zaman.

Kaos Putih dengan Motif Garis-Garis

Kaos putih dengan motif garis-garis, khususnya garis hitam memang terlihat indah dilihat. Bahkan padu-padan kaos putih motif garis ini pun terbilang mudah dan sederhana. Karena ini merupakan model pakaian yang mudah dikombinasikan.

Dari berbagai usia dan kalangan, kaos yang satu ini tampak chic dipakai kapan pun. Terlebih lagi bagi Anda yang suka dengan gaya santai, maka kaos putih motif garis-garis ini jangan pernah dilewatkan untuk berada di lemari pakaian.

Kemeja Putih Lengan Panjang dan Lengan Pendek

Siapa yang tak punya kemeja yang satu ini. Sepertinya hampir semua orang akan memiliki kemeja putih ini, entah berlengan panjang atau pun lengan pendek. Wajar saja, sebab hampir setiap kegiatan formal di dunia kerja atau pun pendidikan seringkali diwajibkan menggunakan kemeja putih. Bahkan, di era Pemerintahan Presiden Joko Widodo saja, seluruh pegawai negeri wajib menggunakan atribut kemeja putih pada hari Senin.

Kaos Oblong Berbagai Macam Warna

Pakaian yang satu ini tak bisa ditolak pesona kenyamanannya. Hampir setiap orang akan merasa nyaman menggunakan kaos oblong ini, baik pria maupun wanita, anak-anak atau dewasa, hingga tua dan muda.

Tak heran bila kaos oblong ini begitu nyaman dipakai di mana saja dan kapan saja, baik saat bersantai di rumah, maupun untuk sekedar jalan-jalan santai dan kongko di kafe, dan lainnya. Jadi eksistensi pakaian yang satu ini tak bisa diragulan lagi, bukan?

photo
Celana Jeans untuk Pria (ilustrasI)

Celana Jeans Panjang ataupun Pendek

Celana jeans tentu tak asing lagi di dunia fashion. Bahkan keberadaannya dari dulu hingga sekarang tak pernah surut sebagai pilihan mode di tengah bergantinya berbagai macam tren gaya fashion dari waktu ke waktu.

Bahkan celana jeans ini pun seolah selalu cocok dipadu-padankan dengan pakaian lainnya. Artinya, celana jeans tidak pernah ketinggan zaman yang digunakan kapan saja dan di mana saja tampak sah-sah saja. Sudahkan lemari Anda terisi celana yang satu ini?

Gaun Mini

Dari masa ke masa, gaun mini seolah tak tergantikan oleh berbagai tren model yang silih berganti. Tetap saja, gaun mini ini selalu saja tampak modis dipakai. Tak heran, bila gaun mini ini selalu mendapatkan tempat di hati para fashionista. Sebab kesan feminin pada pengguna gaun ini akan selalu muncul. Selain itu gaun mini ini juga bisa dipakai di momen apapun, baik resmi maupun santai.

photo
Pengunjung memilih jaket kulit yang dipamerkan Gelar Sepatu, Kulit & Fesyen (SFK) produksi Indonesia 2015 di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta Pusat, Ahad (5/7). (Republika/Agung Supriyanto)

Jaket Kulit

Tidak hanya digunakan oleh kaum pria saja, namun jaket kulit ini juga bisa dipakai oleh para wanita dan semua kalangan. Kesan yang maskulin dari jaket ini memang terkadang membuat dipandang sebelah mata. Namun jangan salah, meskipun terkesan tomboy, tapi dengan padu padan yang tepat justru membuat tampilan Anda, para wanita, tampak stylish dan cantic.

Rok Pensil

Anggapan bahwa fashion item yang satu ini tidak nyaman untuk hangout tentu tidaklah tepat. Justru rok pensil inilah yang bisa membuat tampilan Anda semakin anggun dan menawan. Bahkan pencil skirt ini pun bisa dipadupadankan dengan kemeja formal ataupun dikombinasikan dengan gaya santai sesuai selera.

Bergaya dengan Mode yang Tak Pernah Lekang oleh Waktu

Untuk bisa tampil gaya di mana pun berada dan kapan diinginkan tidak harus selalu mengikuti tren-tren terbaru yang selalu saja berubah setiap tahunnya. Tapi Anda bisa mengaplikasikan model pakaian yang tak pernah lekang oleh waktu tersebut dengan perpaduan yang sesuai. Tak ayal, tampilan Anda pun akan selalu menawan meski menggunakan fashion yang sudah lama tersimpan dalam lemari.

Artikel ini kerja sama Republika.co.id dan Cermati.com

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement