Rabu 30 Jan 2019 12:34 WIB

Satgas Antimafia Bola Geledah Kantor PSSI

Ada dua kantor PSSI yang tengah digeledah, yakni kantor di FX Sudirman dan Kemang.

Rep: Mabruroh / Red: Israr Itah
PSSI
Foto: Antara
PSSI

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Satuan Tugas (Satgas) Antimafia Bola melakukan penggeledahan di kantor PSSI, hari ini. Mabes Polri pun membenarkan terkait kabar penggeledahan tersebut. 

“Ya, benar, hari ini Satgas Antimafia Bola melaksanakan penggeledahan,” kata Karopenmas Mabes Polri Irham Dedi Prasetyo kepada Republika.co.id dalam keterangan tertulis, Rabu (30/1).

Menurut Dedi, ada dua kantor PSSI yang tengah digeledah, yakni kantor baru di FX Sudirman dan kantor PSSI lama di Kemang. 

Pemeriksaan ini, kata Dedi, merupakan pengembangan dari 10 orang tersangka mafia skor yang telah diamankan oleh penyidik. Kendati demikian, mengenai barang bukti yang disita polisi dari kantor PSSI, Dedi belum bisa menyebutkan.

Dari 10 tersangka ini, lima di antaranya   yakni mantan anggota wasit Priyatno, wasit futsal Anik Yuni Artika Sari, anggota komite eksekutif PSSI Johar Lin Eng, anggota komisi disiplin Dwi Arianto alias Mbah putih, dan wasit persibara Banjarnegara vs PSS Pasuruan Nurul Safarid.

Para tersangka dijerat dengan Pasal 378 KUHP tentang penipuan, Pasal 5 Juncto Pasal 12 huruf a dan b UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang perubahan atas UU nomor 31 Tahun 1998 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi dan UU tindak pidana pencucian uang (TPPU).

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement