Jumat 30 Aug 2013 10:50 WIB

Tablet Lebih Populer Ketimbang PC di Timur Tengah

Tablet PC
Tablet PC

REPUBLIKA.CO.ID,  DUBAI -- Pengiriman tablet ke Timur Tengah dan Afrika melampui pengirim komputer pribadi (PC) untuk pertama kali pada kuartal kedua 2013, demikian laporan yang disiarkan pada Kamis (19/8) oleh satu perusahaan penelitian pasar Amerika.

International Data Corporation (IDC), yang mengkhususkan diri pada informasi, teknologi dan industri telekomunikasi, mengatakan pengiriman tablet untuk masa itu di Mena naik sampai 208 persen dari tahun ke tahun, hingga mencapai 2,79 juta unit.

Karena tablet seperti Apple Ipad, Lenovo X61 dan Samsung Galaxy Tab makin terkenal di wilayah tersebut, "tuntutan yang meningkat telah menarik beberapa penjual PC multinasional untuk mengalihkan bagian yang lebih besar dari seluruh pusat penjualan mereka pada tablet", kata laporan itu.

Sistem operasi Android adalah penyumbang utama bagi pertumbuhan tersebut, kata IDC, sebagaimana dilaporkan Xinhua -- yang dipantau di Jakarta, Jumat (30/8). Tak kurang dari dua juta perangkat yang berbasis Android dikirim ke wilayah itu pada kuartal kedua 2013.

"Peluncuran iPad mini tak bisa mencegah iOS dengan cepat kehilangan bagian dari perangkat Android, sementara biaya menjadi faktor kunci mengapa konsumen menjatuhkan pilihan pada tablet," kata Victoria Mendes, pengulas penelitian IDC mengenai PC dan prasarana TI di Timur Tengah, Afrika dan Turki.

"Namun, peluncuran produk baru Apple --yang diperkirakan hadir di pasar sebelum akhir tahun ini-- diperkirakan akan mendorong pertumbuhan bagi pedagang di wilayah tersebut," kata wanita pengulas itu.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement