Jumat 05 May 2017 19:50 WIB

Peringati Isra Mi’raj, Prajurit Yonarmed 11 Kostrad Hadiri Pengajian Akbar

Red: Hazliansyah
Prajurit Yonarmed 11 Kostrad hadiri peringatan Isra Mi'raj
Foto: dok: Kostrad
Prajurit Yonarmed 11 Kostrad hadiri peringatan Isra Mi'raj

REPUBLIKA.CO.ID, MAGELANG -- Prajurit Yonarmed 11 Kostrad menghadiri peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1438 H/2017 M, di Masjid Agung Kauman Magelang.

 

Sebanyak 30 orang prajurit Yonarmed 11 Kostrad yang dipimpin Lettu Arm Abdul Farid menghadiri kegiatan ini. Acara ini juga dihadiri oleh perwakilan dari Pemkot, TNI/Polri, para Ulama, Persit, Mahasiswa, Pengusaha, LSM, dan masyarakat lainnya.

 

Dengan menghadirkan KH. Ma'ruf Islamudi selaku penceramah, diharapkan seluruh prajurit beserta keluarganya dapat mengambil hikmah dan melaksanakan segala perintah yang diberikan oleh Allah SWT melalui Nabi Muhammad ketika Isra Mi'raj yaitu perintah shalat lima waktu.

 

"Saya mengajak kita semua untuk selalu meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT serta tetap menjaga keseimbangan, keselarasan dan harmonisasi antara profesi, jasmani maupun mental rohani. Hal ini hanya akan tercapai apabila terjalin kebersamaan antar prajurit," ujar KH. Ma'ruf Islamudi.

Pimpinan pondok pesantren Walisongo Sragen ini juga mengingatkan untuk selalu meningkatkan kewaspadaan yang tinggi, menjaga kekompakan, serta untuk tidak mudah terpengaruh terhadap hal-hal yang dapat merugikan kehidupan beragama, berbangsa, dan bernegara.

Umroh plus wisata ke mana nih, yang masuk travel list Sobat Republika di Tahun 2024?

  • Turki
  • Al-Aqsa
  • Dubai
  • Mesir
  • Maroko
  • Andalusia
  • Yordania
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement