Selasa 17 Jan 2017 14:00 WIB

Semua ''Demi Cinta''

Red:

Banyak orang rela melakukan apa pun demi cinta, meski itu di luar akal sehat manusia. Hal itu pula yang dilakukan Bagus (Ricky Harun), demi pujaan hatinya, Cempaka.

Merasa tak bisa menyaingi karier Cempaka yang terlanjur gemilang, Bagus tak kehabisan akal. Ia pun menuruti saran sahabatnya, Masbin (Tora Sudiro) untuk mengambil jalan pintas menjadi kaya raya.

Masbin terinspirasi dengan tetangganya Syamsudin (Teuku Rifnu Wikana) yang mendadak mentereng sejak bergabung menjadi anak buah penjahat terkenal, Toni Montana (Barry Prima). Ia pun menyarankan Bagus untuk mengikuti jejak Syamsudin, demi bisa mendapatkan cinta Cempaka, bergabung dengan Toni.

Tapi, syarat menjadi anak buah Toni Montana bukan perkara mudah. Bagus dan Masbin harus memiliki catatan kejahatan terlebih dahulu.

Akhirnya, atas ide Masbin mereka sepakat menculik seorang anak yang tinggal di rumah besar dengan ibunya bernama Amara. Bocah balita tersebut bernama Agra, yang sayangnya merupakan putra dari hubungan gelap Toni Montana dan Amara.

 

Tak hanya menculik Agra, Masbin dan Bagus terpaksa juga menculik baby sitter bernama Sandra. Toni Montana yang mengetahui hal ini geram bukan kepalang. Ia memerintahkan anak buahnya Raoul (Verdi Solaiman) dan Bandhito (Ibob Tarigan) untuk melakukan pengejaran. Di sinilah pelarian penuh keseruan, Masbin dan Bagus, dimulai.

Demi Cinta merupakan film bergenre drama komedi garapan sutradara Azhar Kinoi Lubis. Sebelumnya sutradara yang akrab disapa Kinoy tersebut berhasil menggodok film-film seperti Surat Cinta untuk Kartini, Blusukan Jakarta, dan Jokowi.

Demi Cinta mencoba mengangkat kisah "sepele" mengenai perjuangan cinta seorang pria untuk mendapatkan pujaan hatinya. Namun, Kinoy meramu perjuangan cinta tersebut dengan cara yang tak biasa, melalui pelarian, aksi kejahatan yang tak mulus, dan banyak aksi konyol.

Demi Cinta menampilkan film komedi dalam format road movie mengenai pelarian Bagus dan Masbin dari kejaran orang suruhan Toni Montana sambil membawa "tawanan" mereka Agra dan Sandra.

Selain Tora yang mampu mengocok perut dengan celetukan-celetukannya, kehadiran Raoul yang diperankan Verdi dan Banditho yang diperankan Ibob juga tak kalah membuat terpingkal-pingkal penonton dengan aksi kocaknya. Kebodohan kedua penjahat tersebut bersama anak buah mereka dalam mengejar Bagus dan Masbin tak pelak mengundang tawa. Penonton diajak ikut tegang sekaligus terpingkal dalam proses pelarian dan pengejaran tersebut.

 

Executive Produser Demi Cinta, Affandi Abdul Rachman mengatakan, ini merupakan film komedi pertama yang dirilis MNC Pictures di awal 2017. Menurut dia, ide awal dari film ini memang mengenai dua orang "bodoh" yang baik hati, tetapi terpaksa berbuat jahat hanya demi cinta.

"Ide awalnya datang ke kami, ini komedi soal dua orang bodoh, tapi baik hati yang hatinya sebenarnya nggak jahat," ujarnya saat jumpa pers beberapa waktu lalu.

Para pemain dalam film ini memang banyak yang bukan sekali bermain dalam film komedi. Tora Sudiro dan Ricky Harun misalnya, mereka telah kesekian kali berperan dalam film-film bergenre serupa. Tak heran mereka mengaku tak butuh waktu lama untuk melakukan pendalaman karakter.

Melengkapi kelucuan dengan kehadiran sosok penjahat- penjahat yang diperankan Barry Prima, Teuku Rifnu Wikana, Verdi Solaiman, dan Ibob Tarigan. Sosok Barry Prima yang selama ini dikenal dengan film-film laganya bahkan, mampu menghadirkan kelucuan dengan caranya tersendiri.

Jangan bayangkan penjahat-penjahat sangar nan kejam, para penjahat ini justru menjadi magnet utama dalam film. Mereka tampil jauh dari sosok penjahat yang menyeramkan, sebaliknya mereka kerap bertingkah konyol.

Titi Kamal yang berperan sebagai Amara dalam film mengakui keseruan selama proses syuting Demi Cinta. Menurut dia, syuting selama kurang lebih satu bulan tersebut terasa sangat menyenangkan.

 

"Seru pengalamannya, fun banget, semoga penonton juga fun nonton-nya," ujar Titi.

Demi Cinta diramaikan banyak bintang terkemuka Tanah Air. Selain nama-nama yang telah disebutkan hadir pula Nasya Marcella yang berperan sebagai sandra, Agra Svarnabhumi yang berperan sebagai Agra serta Oki Setiana Dewi sebagai Rasty.

Road Movie membuat lokasi film ini kerap berpindah-pindah yang membuat penonton tak akan bosan dengan setting yang itu-itu saja. Sebagai sebuah tontonan dengan genre komedi, film ini terbilang cukup menghibur.

Bagi pecinta film komedi, Demi Cinta dapat disaksikan di bioskop-bioskop mulai 19 Januari 2017.       rep: Gita Amanda, ed: Ichsan Emrald Alamsyah

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement