Selasa 23 Sep 2014 17:00 WIB

pembaca menyapa

Red:

Info Pernikahan

Assalamualaikum wr wb.

Salam kenal ya, "Leisure". Saya selalu suka baca rubrik fashion-nya. Insya Allah, sebentar lagi saya akan menikah. Saat ini, saya masih mencari butik untuk gaun pernikahan juga seputar informasi untuk acara resepsi. Mohon kiranya "Leisure" dapat memberikan informasi mengenai wedding organizer, gaun pernikahan, dan lainnya terkait pernikahan. Thank's ya "Leisure" sudah bersedia memuat surel saya. Semoga terus menginspirasi!

Rhia Anggraini

Jakarta Pusat

Redaksi (R):

Waalaikumussalam wr wb. Wah, sayang sekali temanya sudah pernah dibahas tuntas di "Leisure" terdahulu. Nanti "Leisure" kirimkan artikelnya spesial untuk Rhia, ya. Selamat menyongsong hari bahagianya, Rhia! Insya Allah dimudahkan dan dilancarkan persiapannya, aamiin....

Tips and Trik

Assalamualaikum wr wb.

Salam semangat bagi seluruh awak redaksi dan pembaca "Leisure". Bagi perempuan, membaca "Leisure" pastinya menjadi hiburan tersendiri. Membacanya merupakan kebutuhan untuk menambah pengetahuan. Menurut saya, akan lebih baik jika diperbanyak lagi tips and trik yang sesuai untuk mengatasi permasalahan perempuan, seperti tentang kecantikan. Tapi, secara umum saya sangat menikmati bacaan yang ada di "Leisure" karena sangat informatif dan inspiratif. Terima kasih telah membaca surat saya. Salam hangat.

Fatya fadillah

Jakarta Selatan

R: Waalaikumussalam wr wb. Terima kasih saran dan apresiasinya, Fatya. Senang sekali mendapat masukan dari pembaca setia.

Rubrik Jalan-Jalan

Assalamualaikum wr wb.

Leisure adalah salah satu bacaan favorit dan wajib bagi saya. Salah satu rubrik yang paling saya suka adalah "Jalan-Jalan". Saya ingin mencoba mengirim cerita perjalanan saya ke sebuah kota, sayangnya kota itu sudah pernah dibahas di "Leisure". Bisakah saya tetap mengirimkan tulisan saya, tapi dengan sudut pandang dan pembahasan yang berbeda?

Muna Sungkar

Semarang, Jawa Tengah

R: Waalaikumussalam wr wb. Halo, Muna. Terima kasih telah berbagi ilmu travel writing di "Leisure" edisi Selasa, 9 September 2014, lalu ya. Muna dan penulis lainnya dapat mengirimkan tulisan perjalanan meskipun lokasinya sudah pernah dimuat. Tentunya, hal yang diulas mesti berbeda. Untuk waktu pemuatannya, kelak tak akan berdekatan dengan edisi yang menerbitkan kisah dari destinasi wisata yang sama. Kami nantikan kisah perjalanannya ya. Semangat menulis, Muna!

Keuangan Fresh Graduate

Halo, "Leisure"! Saya selalu suka rubrik "Money Savvy". Bacaan keuangannya ringan, tetapi bermanfaat. Banyak teknik mengatur keuangan dan tips yang oke punya. Saya belum lama lulus kuliah dan saat ini lagi bingung cara mengatur keuangan. Kebetulan, saya sudah bekerja, namun masih freelance. Mohon tips untuk keuangan bagi para fresh graduate yang belum memiliki pekerjaan tetap ya. Apakah kami masih bisa menabung? Soalnya, penghasilannya terbilang masih minim.

Yuliniar Lutfaida

Depok, Jawa Barat

R: Selamat memasuki dunia kerja, Yulinar. Beberapa waktu lalu, "Leisure" pernah membahas keuangan untuk mereka yang masih lajang dan di edisi berbeda juga pernah dibahas tentang pengaturan keuangan bagi freelancer. Prinsip pengelolaan sebetulnya tak jauh berbeda. Pengeluaran tak boleh lebih banyak dari penghasilan, dahulukan kewajiban keuangan yang harus ditunaikan dan simpan sebagian untuk tabungan. Semoga, ringkasannya dapat sedikit mencerahkan ya. Insya Allah, tak lama lagi Yulinar dapat menemukan pekerjaan tetap sesuai dengan kompetensinya, aamiin....

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement