REPUBLIKA.CO.ID,MANCHESTER - Pelatih Manchester City, Roberto Mancini, dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk melepas jabatan kapten dari lengan Carlos Tevez.
Mancini menyadari adanya keinginan dari suporter City untuk mencopot ban kapten dari Tevez yang sudah menyatakan tidak betah di Eastlands.
Sebagai pengganti pemain asal Argentina tersebut, Mancini menilai Vincent Kompany sebagai pemain yang layak mendapatkan jabatan kapten untuk musim depan.
Namun, kesalahan fatal yang dilakukan Kompany saat menjalani laga Community Shield dan adanya kemungkinan Tevez akan tetap bertahan di City membuat pelatih asal Italia tersebut membutuhkan waktu berpikir lebih lama.
sumber : www.goal.com
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement