REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Pemerintah telah resmi menetapkan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 2011. Gejolak krisis ekonomi diharapkan tidak akan mempengaruhi biaya yang telah ditetapkan.
"Sampai dengan hari ini, kan ukuran kita dolar. Sampai hari ini belum ada kenaikan, bahkan malah terjadi penurunan rupiah," ujar Menteri Agama Suryadharma Ali, usai melaporkan persiapan penyelenggaraan haji kepada Presiden, di Kantor Presiden, Kamis (11/8).
Menurut Suryadharma perhitungan biaya haji itu ditetapkan per embarkasi. Saat ini, lanjutnya, ada 12 embarkasi yang setiap daerah memiliki tarif berbeda satu sama lainnya. Perbedaan itu tergantung dari jarak, tempat pemberangkatan sampai dengan tempat tujuan. Misalnya Banjarmasin tentu berbeda dengan Aceh dan Sumatera Utara.
"Oleh karena itu, biaya haji untuk masing-masing embarkasi itu berbeda-beda. Tetapi rata-rata untuk seluruhnya Rp 30.737.100. Lebih murah dibandingkan tahun lalu yang Rp 31 juta lebih. Jadi ada selisih Rp 300 ribu lebih," paparnya.
Walaupun begitu, ungkap Suryadharma, terdapat embarkasi yang penurunannya mencapai Rp 500 ribu sampai dengan Rp 1 juta. Daerah yang paling cukup besar penurunannya yakni medan sebesar Rp 1.159.200. Sementara kurs rupiah tetap akan di patok Rp 8.700.
"Ini dengan kurs Rp 8700 per dolar. Jadi kalau terjadi pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar sudah tercover di sini. Sudah diasumsikan di sini. Tapi kita berharap krisis global tidak berpengaruh ke indonesia," terangnya.
Menag juga menjamin kualitas pelayanan dalam penyelenggaraan Haji kali ini. Misalnya, sebut Menag, untuk pemondokan. Menurutnya pemondokan ada di dua tempat yakni madinah dan mekah.
"Di Mekah terjadi peningkatan di ring 1, yang tahun lalu itu 63 persen, sekarang sudah mencapai 97,8 persen target kami Insya Allah bisa mencapai 100 persen di ring 1," ujarnya.
Berikut Rincian Biaya Haji:
1. Embarkasi Aceh, BPIH 2011 sebesar Rp 28.579.500. Lebih kecil dari BPIH 2010 Rp 29.267.100
2. Embarkasi Medan, BPIH 2011 sebesar Rp 28.944.900. Lebih kecil dai BPIH 2010 Rp 30.104.100
3. Embarkasi Batam, BPIH 2011 sebesar Rp 30.102.00. Lebih kecil dari BPIH 2010 Rp 30.922.500
4. Embarkasi Padang, BPIH 2011 sebesar Rp 29.310.300. Lebih kecil dari BPIH 2010 Rp 30.066.900
5. Embarkasi Palembang, BPIH 2011 sebesar Rp 29.727.900. Lebih kecil BPIH 2010 Rp 30.504.000
6. Embarkasi Jakarta, BPIH 2011 sebesar Rp 31.224.300. Lebih kecil kecil BPIH 2010 Rp 31.285.200
7. Embarkasi Solo, BPIH 2011 sebesar Rp 30.876.300. Lebih kecil BPIH 2010 Rp 30.941.100
8. Embarkasi Surabaya, BPIH 2011 sebesar Rp 31.424.400. Lebih kecil BPIH 2010 Rp 31.917.600
9. Embarkasi Banjarmasin, BPIH 2011 sebesar Rp 32.364.000. Lebih besar BPIH 2010 Rp 31.992.000
10. Embarkasi Balikpapan, BPIH 2011 sebesar Rp 32.503.200. Lebih besar BPIH 2010 Rp 32.308.200
11. Embarkasi Makassar, BPIH 2011 sebesar Rp 33.016.100. Lebih besar BPIH 2010 Rp 32.596.500
Rata Rata BPIH 2011 Rp 30.737.100 lebih kecil dibandingkan 2010 Rp 31.080.600