REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Timnas sepak bola Indonesia sementara harus puas di posisi buncit grup E setelah menelan kekalahan kedua dalam pertandingan putaran tiga Pra-Piala Dunia 2014. Tuan rumah Indonesia menelan kekalahan 0-2 atas Bahrain, sedangkan pertandingan lainnya tuan rumah Qatar ditahan imbang 1-1 oleh Iran, dikutip dari situs resmi AFC, Rabu (7/9).
Dengan hasil ini, Iran dan Bahrain mengoleksi sama empat poin dari dua kali pertandingan. Hanya Iran berada di puncak klasemen grup E dengan unggul dalam selisih gol dari Bahrain.
Posisi ketiga klasemen grup E dipegang Qatar dengan dua poin dari dua kali hasil imbang (imbang 0-0 melawan Bahrain dan imbang 1-1 melawan Iran). Tim Merah Putih belum mengoleksi satu poin pun dari dua kali laga (kalah 0-3 atas Iran dan kalah 0-2 atas Bahrain).
Indonesia yang ditangani pelatih asal Belanda Wim Rijsbergen masih tumpul di lini depan bahkan sudah kebobolan lima gol. Dalam pertandingan kedua tuan rumah Qatar tertinggal lebih dulu oleh gol Iran oleh Hadi Aghili di menit ke-46 di Doha, Selasa waktu setempat (Rabu dini hari).
Qatar mampu menyamakan kedudukan 1-1 lewat kaki Mohamed Al Sayed di menit 55. Sebelumnya, Tim nasional Indonesia dikalahkan Bahrain 0-2 di Jakarta, Selasa malam, dalam laga yang sempat dihentikan selama 15 menit karena adanya petasan dan kembang api yang dinyalakan oleh penonton.
Dua gol kemenangan Bahrain dicetak oleh Sayed Dhiya Saeed pada menit 45 dan Ismaeel Abdullatif Ismaeel pada menit 72. Tim Merah Putih memiliki kesempatan untuk lepas dari keterpurukan di grup E ini jika mampu mengatasi Qatar di laga ketiga Pra-Piala Dunia 2014 yang akan berlangsung pada 11 Oktober 2011. Pertandingan lainnya akan bertemu Iran dan Bahrain.