REPUBLIKA.CO.ID,Striker yang baru saja membukukan gol ke-99 dan 100 bagi Arsenal dalam kemenangan 3-0 atas Bolton Wanderers pada Sabtu lalu, Robin van Persie, mengaku belum mau menegosiasikan perpanjangan kontrak bersama The Gunners.
Komitmen penyerang Belanda ini di Emirates memang baru habis pada 2013. Namun, bila tak kunjung membubuhkan tanda tangan di lembar kontrak anyar hingga akhir musim ini, RvP akan berada dalam situasi yang sama dengan Gael Clichy dan Samir Nasri pada jendela transfer kemarin.
Lantaran tak kunjung menambah kontrak, Arsenal akhirnya melego dua punggawa asal Prancis itu ke Manchester City ketimbang melepas mereka dengan gratis tahun depan.
Kondisi serupa tentu tak diinginkan Arsene Wenger terjadi pada Van Persie. Sang manajer dikabarkan menginginkan eks personel Feyenoord Rotterdam itu segera meneken perbaruan komitmen. Tetapi, sang pemain merasa untuk saat ini masih banyak hal yang lebih penting.
"Kontrak saya masih tersisa hampir dua tahun lagi, hingga 2013. Jadi untuk saat ini keadaan baik-baik saja, tapi saya tak tahu. Kami harus menanti untuk melihatnya lagi," kata Van Persie, yang menjabat kapten klub selepas kepergian Cesc Fabregas ke Barcelona.
"Saya senang dengan kontrak saya, saya baik-baik saja. Memang begitulah keadaannya, saya tak bisa bilang lebih banyak lagi. Saya tak dapat melihat ke masa depan."
"Hal utama untuk saya adalah tim dan bahwa kami bermain baik. Saya percaya Anda harus menanti momen yang tepat untuk duduk dan berbicara tentang keinginan Anda [dalam kontrak baru]. Tapi ini bukan hanya tentang saya, ini tentang tim."
"Saya tak ingin memberikan kesan jelek untuk membicarakan tentang sesuatu yang berhubungan dengan saya sendiri sedangkan yang lain sedikit lebih penting."
"Saya tak bisa bilang bahwa sekarang kami sedang menegosiasikan kontrak baru karena kami sangat sibuk. Kami harus melakoni pertandingan tiap tiga atau empat hari."