Kamis 20 Oct 2011 18:31 WIB

Juara Kompetisi IPL Bakal Bawa Pulang Uang Rp 2,5 M

Logo PSSI (ilustrasi)
Foto: duniaku.net
Logo PSSI (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Hadiah utama kompetisi yang digulirkan PSSI di bawah pengelolaan PT Liga Prima Indonesia Sportindo (PT. LPIS) yaitu Indonesia Premiere League (IPL) telah dipastikan sebesar Rp2,5 Miliar untuk musim 2011/12.

Hal tersebut diungkapkan oleh juru bicara PSSI Eddi Elison. Ia mengatakan juara pertama di IPL akan mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp 2,5 Miliar, juara kedua mendapatkan Rp 1 Miliar dan seterusnya.

Setiap peserta IPL juga akan menerima Rp 2 miliar yang rencananya akan diserahkan pada Januari 2012. "Juara I Kompetisi akan mendapatkan Rp 2,5 miliar, Juara II mendapatkan Rp 1 miliar, Juara III mendapatkan Rp 750 juta dan Juara IV mendapatkan Rp 500 juta,"  ujarnya.

Selain itu, Edu juga mengungkapkan, PT. LPIS akan mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham (RPUS) usai tenggat waktu pendaftaran klub. Menurut Eddi, dalam RUPS itu akan dibahas hak dan kewajiban klub sebagai pemegang saham.

"Selanjutnya, pihak pelaksana kompetisi yakni PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) akan menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) setelah tenggat pendaftaran klub pada 26 Oktober mendatang," jelasnya

sumber : Goal.com
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement