REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Manajemen buruk yang ditunjukkan pelatih Inter Milan saat ini Claudio Ranieri, membuat isu pengambil alihan jabatan kekuasaan pelatih kencang bergulir.
Pasca kekalahan yang diderita pasukan Inter Milan di tangan Bologna, surat kabar di Italia ramai mengabarkan nama Luis Figo dan Fabio Capello disebut-sebut akan mengambil alih pekerjaan Ranieri.
Meskipun Ranieri bersikeras tidak memiliki rencana untuk mengundurkan diri, namun terdapat laporan presiden Inter Milan Massimo Moratti bisa menanggalkan jabatan Ranieri jika pelatih berusia 60 tahun ini juga kehilangan kemenangan dalam laga Liga Champion menghadapi Olympique Marseille, Rabu (22/2).
I Nerazurri telah mengalami penampilan musim yang buruk. Dari enam pertandingan terakhir, La Beneamata harus menelam pil pahit termasuk kekalahan di kandang San Siro saat menjamu Novara dan Bologna.
Spekulasi pengganti pelatih Italia ini beredar luas. Harian Gazzetta dello Sport mengklaim jika Ranieri terpaksa diberhentikan Luis Figo dan asisten manajer klub saat ini Beppe Baresi akan menjabat hingga akhir musim.
Figo menegaskan arah menuju jabatan pelatih I Bianconerri pernah menghampirinya saat pelatih Gian Piero Gasperini dipecat pada September tahun lalu, namun presiden justru memilih Ranieri untuk menggantikannya.
Satu nama lainnya adalah Capello. Pria yang bebas pekerjaan setelah mengundurkan diri sebagai manajer timnas Inggris ini juga santer disebut dekat dengan Milan. Bukan kali ini namanya dikaitkan maklum Capello pernah menjadi pelatih Milan juga sejumlah klub besar Divisi Italia lainnya.
Capelloo kabarnya enggan dengan jabatan melatih. Nama Roberto Baggio juga disarankan bisa menjadi bantuan utama bagi tim Nerazurri jika Ranieri tiba-tiba diberhentikan dari jabatannya.