REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH--Pasukan Saudi telah menembak aktivis HAM Mohammed Saleh al-Zenadi di desa Awamiyah, di Provinsi yang kaya minyak Timur. Selain Zenadi, Pasukan Saudi juga akan menembak 22 aktivis lainnya.
“Zenadi mengalami luka serius karena peluru yang ditembakkan oleh pasukan Saudi. Sehingga, Zenadi langsung dilarikan ke rumah sakit setelah penembakan terjadi dan menempatkan dia dalam kondisi kritis,” menurut aktivis lainnya, press tv melaporkan, Kamis (22/3).
Penembakan itu berawal ketika, Pasukan Saudi dilaporkan telah mengepung semua rumah sakit di Awamiyah karena mereka mencari Zenadi, karena dia mengambil bagian dalam demonstrasi anti-pemerintah,”Tidak hanya Zenadi, aktivis lainnya yang terlibat dalam demokrasi anti-pemerintah juga akan mendapatkan hal yang sama seperti zenadi,”tambah Aktivis.
Arab Saudi telah menyaksikan demonstrasi anti-rezim sejak Maret 2011. Beberapa orang telah tewas dan banyak lainnya luka-luka atau ditahan oleh pasukan rezim.Unjuk Rasa dan protes publik lainnya dikarenakan perbedaan pendapat yang dilarang Arab Saudi.
Oleh karena itu, aktivis terus melakukan protes pada pemerintah Saudi, karena ratusan tahanan yang ditahan di penjara Saudi tanpa pengadilan atau biaya yang sah.