REPUBLIKA.CO.ID, DETROIT - Gedung Putih baru saja merilis foto-foto resmi kepresidenan di Flickr pekan lalu. Salah satu foto yang memberi impresi kuat menggambarkan Presiden Barack Obama duduk sejekan di bus, di mana Rosa Park menolak memberikan tempatnya kepada penumpang kulit putih saat itu.
Rosa Parks ialah aktivis hak asasi manusia Amerika yang disebut oleh Kongres sebagai "the first lady of civil rights", dan "the mother of the freedom movement". Pada 1 Desember 1955, di Montgomery, Alabama, Parks menolak mematuhi sopri bus, James F. Blake yang memerintahkan ia memberikan tempat duduknya untuk seorang penumpang kulit putih.
Setelah duduk sesaat di kursi tersebut, Obama memberikan pidato di acara perkemahan di Michigan. "Saya baru saja duduk di sana untuk beberapa saat dan memikirkan keberanian dan tekad yang kini menjadi bagian dari sejarah dan juga bagian dari barisan panjang rakyat tanpa nama karena tak tercatat sejarah. Namun mereka yang konsisten bersikeras mempertahankan harga diri, bagian dari mimpi Amerika," ujarnya menurut rekaman resmi Gedung Putih.
Bis itu kini menjadi salah satu koleksi berharga di Museum Henry Ford, Detroit.