Kamis 03 May 2012 14:49 WIB

Persib Bandung Tantang Persiwa di Stadion Siliwangi

Persib Bandung
Foto: Antara/Fahrul
Persib Bandung

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG - Pertandingan Persib Bandung melawan Persiwa Wamena akan digelar di Stadion Siliwangi Kota Bandung, Sabtu (5/5) mendatang setelah Polrestabes Bandung memberikan lampu hijau untuk partai kandang ke-12 tim berjuluk Maung Bandung itu.

"Polrestabes Bandung memberikan lampu hijau untuk pertandingan di Stadion Siliwangi Bandung disaksikan penonton, syaratnya bobotoh bisa menjaga keamanan," kata Ketua Panpel Persib Bandung, Ruri Bachtiar di Bandung, Kamis (3/5).

Menurut Ruri izin menggelar pertandingan di Stadion Siliwangi sudah dilakukan dengan harapan bisa segera melakukan persiapan. Panpel Persib rencananya akan mulai melakukan penjualan tiket pertandingan mulai Jumat (4/5) besok melalui agen-agen yang telah ditunjuk.

Ruri menyebutkan, panitia telah mencetak tiket pertandingan untuk duel Persib melawan Persiwa sebanyak 21 ribu lembar yang disesuaikan dengan kapasitas Stadion Siliwangi Bandung. "Tiket mulai dijual Jumat besok," katanya.

Pada pertandingan sebelumnya melawan Persipura Jayapura, Minggu (29/4), Persib terpaksa bertading melawan salah satu tim asal Papua itu tanpa kehadiran penonton karena panpel hanya mendapat izin pertandingan tanpa penonton.

Persib kemungkinan besar akan menghabiskan partai kandang di putaran kedua di Stadion Siliwangi Bandung. Padahal pada putaran pertama tim Bandung itu menjamu lawan-lawannya di Stadion Si Jalak Harupat Soreang Kabupaten Bandung yang memiliki kapasitas 36.000 penonton.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement